Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pelatih fisik Persebaya Surabaya, Rudy Eka Priyambada, menilai bahwa Shin Tae-yong menciptakan era permainan yang lebih sederhana di timnas Indonesia ketimbang Luis Milla.
Timnas Indonesia menunjukkan perkembangan yang semakin baik sejak pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, datang pada akhir 2019 lalu.
Setidaknya hal itulah yang dilihat oleh mantan pelatih fisik Persebaya Surabaya, Rudy Eka Priyambada.
Penilaian itu didapatkan Rudy usai mengamati perkembangan timnas U-19 Indonesia saat mengikuti pemusatan latihan di Kroasia.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Vs Bosnia Herzegovina - Shin Tae-yong Isyaratkan Rotasi, Debut 6 Pemain?
Menurut Rudy, Shin Tae-yong memberikan corak baru pada skema timnas yang sebelumnya identik dengan gaya permainan Luis Milla.
Seperti diketahui, timnas Indonesia didikan Luis Milla digadang-gadang sebagai era timnas Indonesia dengan bentuk permainan terbaik.
Saat mengikuti Asian Games 2018, timnas U-23 Indonesia mengandalkan gaya permainan khas Spanyol dengan menampilkan umpan-umpan pendek dan penguasaan bola yang kuat.
Namun, di era Shin Tae-yong, Rudy sama sekali tidak melihat adanya jejak tersebut.
Baca Juga: Danilo Petrucci Sebut Francesco Bagnaia Pasang Standar untuk Ducati