Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Liga Italia - Bikin Ayah Menangis, Kakak-Beradik Inzaghi Sama-sama Menang

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 27 September 2020 | 04:47 WIB
Pelatih Benevento, Filippo Inzaghi. (TWITTER @BNCALCIO)

BOLASPORT.COM - Debut Filippo Inzaghi sebagai pelatih Benevento di Serie A Liga Italia 2020-2021 berakhir dengan hasil gemilang.

Benevento yang dilatih mantan striker AC Milan, Filippo Inzaghi, adalah salah satu tim promosi di Serie A 2020-2021.

Benevento baru mulai tampil di pekan ke-2 Liga Serie A Liga Italia musim ini karena laga pekan pertama melawan Inter Milan ditunda setelah I Nerazzurri menyelesaikan musim 2019-2020 belakangan lantaran tampil di final Liga Europa.

Di pekan ke-2 Liga Italia, Sabtu (26/9/2020), tim besutan Filippo Inzaghi bertamu ke Luigi Ferraris menghadapi Sampdoria.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Spanyol - Libas Betis, Real Madrid Naik ke Urutan 5

Benevento tampak akan kalah dengan tragis karena dalam waktu kurang dari 20 menit sudah tertinggal 0-2 via gol Fabio Quagliarella (menit ke-8) dan Omar Colley (18').

Namun, klub berjulukan Le Streghe itu kemudian melakukan comeback epik dan berbalik menang 3-2.

Luca Caldirola mencetak dua gol (33', 72') dan Gaetano Letizia memastikan kemenangan hanya dua menit menjelang waktu normal selesai.

Filippo Inzaghi pastinya berbunga-bunga melihat aksi pasukannya.

Apalagi dia juga melihat sang adik, Simone Inzaghi, kompak memberikan kemenangan buat tim asuhannya.

Lazio besutan Simone Inzaghi mengalahkan Cagliari 2-0 di kandang lawan dengan top scorer musim lalu, Ciro Immobile, mulai mencetak gol lagi.

"Saat kedudukan 0-2, saya melihat papan skor dan menyaksikan Lazio menang. Saya berpikir: 'Setidaknya saya bisa sedikit bahagia karena Simone menang'," kata mantan striker berjulukan Super Pippo itu.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - 2 Menit 2 Gol, Inter Milan Ubah Nasib dari 2-3 Jadi 4-3

Namun, Benevento kemudian ternyata menang dan Inzaghi pun memberikan kredit buat skuadnya.

"Sebuah tim promosi terus bertarung setelah tertinggal 0-2 dan menolak hanya mendapatkan hasil imbang. Kami memperlihatkan sikap yang sangat bagus."

'Sekali pun kami kalah, saya bahagia melihat mentalitas tim. Jadi, kemenangan ini terasa lebih memuaskan."

Inzaghi mengungkapkan dia mencoba menelepon ayahnya usai meraih kemenangan.

"Tetapi, ayah menangis dan saya tidak mendengar apa yang dikatakannya," ujar Inzaghi seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia.

Pada pertandingan lain, Atalanta melanjutkan sepak terjangnya musim lalu sebagai tim tertajam di Liga Italia.

Empat pemain Atalanta mencetak gol dan membawa La Dea mengalahkan tuan rumah Torino dengan skor 4-2.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Inggris - Bulan Madu Guru-Murid Bikin Everton Sempurna

Sementara itu, Inter Milan harus bersusah-payah sebelum bisa mengalahkan Fiorentina.

Susul-menyusul mencetak gol terjadi di mana Fiorentina sempat membuat Inter Milan tertinggal 0-1.

Inter Milan berbalik unggul 2-1 hanya untuk melihat mereka tertinggal lagi 2-3.

Dua gol di menit ke-87 dan 89 kemudian membawa Inter Milan berbalik unggul lagi dan akhirnya memenangi pertandingan dengan skor 4-3.

Hasil Lengkap Pekan Ke-2 Liga Italia, Sabtu (26/9/2020):

  • Torino vs Atalanta 2-4 (Andrea Belotti 11', 43'/Alejandro Gomez 13', Luis Muriel 21', Hans Hateboer 42', Marten de Roon 54')
  • Cagliari vs Lazio 0-2 (Manuel Lazzari 4', Ciro Immobile 74')
  • Sampdoria vs Benevento 2-3 (Fabio Quagliarella 8', Omar Colley 18'/Luca Caldirola 33', 72', Gaetano Letizia 88')
  • Inter Milan vs Fiorentina 4-3 (Lautaro Martinez 45+2', Federico Ceccherini 52'bd, Romelu Lukaku 87', Danilo D'Ambrosio 89'/Christian Kouame 3', Gaetano Castrovilli 57', Federico Chiesa 64')

Klasemen Liga Italia:

Standings provided by SofaScore LiveScore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P