Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dirinya turut membahas hubungan spesial yang dimilki dengan para pendukung klub yang membuatnya mantap bertahan di Stadion Emirates.
"Ada beberapa tawaran, terutama dari Barca, tetapi juga klub lain," kata Aubameyang dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
" Prioritas saya adalah bertahan karena dua alasan. Yang pertama adalah pelatih, Mikel Arteta, karena kami berbicara cukup banyak selama lockdown."
"Seperti yang mereka katakan di sini, kami berada di rumah dan berbicara beberapa kali dan dia meyakinkan saya terutama dalam hal proyek klub."
Baca Juga: Resep Rahasia di Balik Sundulan Melayang ala Cristiano Ronaldo
"Tentu saja, yang kedua adalah cinta yang saya terima dari para penggemar dan orang-orang di klub."
"Sejak saya di sini, saya diperlakukan seperti salah satu dari mereka dan karena saya adalah salah satu dari mereka, saya akan melakukannya dengan tetap di sini, sesederhana itu," ujar eks penyerang Borussia Dortmund itu menambahkan.
Aubameyang yang berstatus sebagai kapten tim telah memberikan dua trofi bagi Arsenal sejak tiba pada Januari 2018.