Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajer Khabib Nurmagomedov Ejek Rencana Duel Conor McGregor vs Manny Pacquiao

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 28 September 2020 | 21:05 WIB
Selebrasi Conor McGregor usai menang dalam waktu 40 detik lawan Donald Cerrone pada UFC 246 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (19/1/2020). (twitter.com/ufc)

BOLASPORT.COM - Manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, ikut menanggapi rencana duel tinju antara Conor McGregor dan Manny Pacquiao.

Dunia tinju dan MMA dihebohkan dengan spekulasi pertarungan crossover antara Conor McGregor dan Manny Pacquiao.

Kabar perihal rencana pertandingan tersebut diumumkan oleh Conor McGregor melalui akun Twitternya pada Sabtu (26/9/2020).

Dalam unggahannya, petarung berjuluk The Notorious itu menyatakan akan bertarung tinju melawan Pacquiao di kawasan Timur Tengah.

Baca Juga: Daripada Putus Asa karena Gagal, Valentino Rossi Lihat Sisi Positif dari MotoGP Catalunya 2020

Rencana pertandingan tersebut sudah dikonfirmasi baik oleh Manny Pacquiao maupun manajemen yang menaungi kedua petarung, Paradigm Sports.

CEO Paradigm Sports Audie Attar mengatakan bahwa pertandingan McGregor vs Pacquiao akan dilangsungkan antara Desember 2020 atau Januari 2021.

Sementara Pacquiao menyatakan bahwa dia bersedia bertanding melawan McGregor demi membantu korban pandemi Covid-19 di negaranya, Filipina.

Rencana pertandingan McGregor vs Pacquiao turut dikomentari oleh Ali Abdelaziz.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Sebut Joan Mir Lebih Berbahaya daripada Fabio Quartararo

Abdelaziz, yang merupakan manajer Khabib Nurmagomedov, mengejek rencana duel McGregor dan Pacquiao tersebut akan digelar di kawasan Timur Tengah.

Abdelaziz membagikan unggahan poster pertandingan McGregor dan Pacquiao. Dalam poster tersebut disebutkan bahwa duel akan digelar di Arab Saudi.

Abdelaziz menyebut hal itu tidak mungkin terjadi.

"Sangat lucu ketika Si Pembohong ini mengunggah foto dirinya dan Pacman bertarung di Arab Saudi?" tulis Abdelaziz dikutip BolaSport.com dari Twitter-nya.

"Saat ini saya sedang berbicara dengan teman saya dari Arab Saudi dan dia mengatakan Conor dan timnya punya waktu tiga jam untuk menghapus postingan ini."

"Dan tebak, dia benar-benar melakukannya seperti bedebah kecil. Semuanya palsu dan tidak ada kebenaran sama sekali," tulisnya lagi.

Abdelaziz mengklaim bahwa pemimpin Arab Saudi tidak akan menerima McGregor setelah hinaan berbau SARA terhadap Nurmagomedov.

"Orang-orang Saudi dan pemimpin mereka setia kepada Khabib," tulis Abdelaziz lagi.

"Ingat bagaimana dia menyebut istri orang [Nurmagomedov] sebagai handuk, berbicara soal agama lawannya, ayahnya. Kami loyal terhadap satu sama lain." sambungnya.

Baca Juga: Ketakutan Rossi pada Suzuki dalam Kecelakaan 'Memalukan' MotoGP Catalunya 2020

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P