Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Nama jadi Momok Timnas Indonesia, Thailand Tak Panggil 4 Pemain Utama Liga Jepang

By Metta Rahma Melati - Kamis, 1 Oktober 2020 | 18:25 WIB
Pemain Timnas Indonesia Stefano Lilipaly berebut bola dengan pemain Timnas Thailand pada ajang kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2019 (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN )

BOLASPORT.COM - Tim yang menjadi lawan timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, yakni Thailand tak memanggil empat pemain liga utama Jepang untuk pemusatan latihan.

Timnas Thailand akan mengadakan pemusatan latihan meskipun tidak ada pertandingan dalam waktu dekat.

Seperti yang diketahui, lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seharusnya dilakasana pada Oktober 2020 harus ditunda karena pandemi Covid-19.

Tanggal baru pun belum ditentukan.

Sementara untuk Piala AFF 2020 pun ditunda dan akan dilaksanakan pada April dan Mei 2021.

Timnas Thailand akan mengadakan pemusatan 7-11 Oktober di Windmill Football Club Bangkok.

Baca Juga: Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso Legawa Liga 1 2020 Ditunda

Dalam pemusatan latihan itu, pelatih timnas Thailand, Akira Nishino memanggil 28 pemain.

Sebanyak 13 pemain adalah wajah baru.

BolaSport.com melansir dari Bangkok Post, empat pemain yang bermain di liga utama Jepang tak dipanggil.

Empat pemain tersebut adalah Chanatip Songkrasin, Theerathon Bunmathan, Teerasil Dangda, dan Kawin Thamsatchanan.

Chanatip Songkrasin dan Kawin Thamsatchanan bermain untuk Hokkaido Consadole Sapporo.

Theerathon Bunmathan memperkuat Yokohama F. Marinos.

Sementara, Teerasil Dangda berseragam Shimizu S-Pulse.

Baca Juga: Lawan Timnas Indonesia di Grup G Kerahkan 13 Pemain Baru untuk Pemusatan Latihan

Tiga di antara pemain tersebut menjadi bagian skuad Thailand saat melawan timnas Indonesia pada leg pertama Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada 10 Septemer 2019.

Mereka adalah, Theerathon Bunmathan, Chanatip Songkrasin, dan Kawin Thamsatchanan.

Theerathon Bunmathan, Chanatip Songkrasin bermain sebagai starter.

Pemain 30 tahun itu dapat dibilang menjadi momok timnas Indonesia.

Ia mencetak satu gol dan membuat asisst untuk gol Supachok Sarachat.

Sementara Kawin Thamsatchanan hanya duduk di bangku cadangan.

Timnas Indonesia saat itu kalah dengan skor 0-3.

Skuad Garuda masih akan bertemu Thailand pada leg kedua. Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Thailand.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P