Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anders Antonsen Jadi Harapan Tuan Rumah Juarai Denmark Open 2020

By Muhamad Husein - Kamis, 1 Oktober 2020 | 20:10 WIB
Pebulu tangkis Denmark, Anders Antonsen. (instagram.com/anders_antonsen)

 

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Anders Antonsen, diharapkan menjadi juara pada Denmark Open 2020, 13-18 Oktober mendatang.

Anders Antonsen merupakan salah satu perwakilan tuan rumah yang jadi andalan di turnamen bulu tangkis BWF World Super 750 tersebut.

Harapan ini diberikan kepada Anders Antonsen setelah pemain andalan lainnya, Victor Axelsen absen karena cedera.

Dari hasil undian Denmark Open 2020 pada Rabu (30/9/2020), Antonsen ditempatkan di pool yang berbeda dengan unggulan pertama, Kento Momota (Jepang). 

 Baca Juga: Valentino Rossi Datang, Pansos Petronas Yamaha SRT Siap Menjelang?

Melansir dari Thestar.co.my, pemain peringkat ketiga dunia tersebut dianggap beruntung karena tidak berada di jalur yang sama dengan Momota meski masih terbuka lebar keduanya dapat bertemu.

Di atas kertas, Momota memang menjadi favorit juara dalam turnamen Denmark Open 2020. 

Meski demikian,.penampilannya diragukan maksimal setelah mengalami kecelakaan serta masa penangguhan turnamen internasional yang berjalan lama.

Terlepas dari pool yang berbeda Momota, Antonsen tetap menghadapi rintangan untuk mewujudkan menjadi juara.

Baca Juga: Bos Red Bull: Mercedes Harus Segera Siapkan Pembalap Cadangan

Pasalnya, dalam babak perempat final lawan yang akan dihadapi adalah Jan O Jorgensen yang merupakan rekan senegaranya sekaligus mantan pemain peringkat dua dunia.

Jorgensen diketahui akan all out pada turnamen kali ini setelah memutuskan akan pensiun usai mengikuti Denmark Open 2020.

Selain itu, terdapat pemain unggulan kedua, Chou Tien-cen (Taiwan) yang juga menjadi rintangan Antonsen di laga semifinal.

Dalam tujuh pertemuan, pemain berusia 23 tahun tersebut hanya bisa membukukan satu kemenangan atas Tien-cen. 

Karena itu, harus ada strategi yang harus dipersiapkan oleh Antonsen selaku tuan rumah untuk membawa gelar juara.

Baca Juga: Mike Tyson Tahu Dia Pecandu Alkohol, tetapi Menolak Mengakuinya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P