Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Ronald Koeman Soal Kartu Merah yang Diterima Clement Lenglet

By Adi Nugroho - Jumat, 2 Oktober 2020 | 14:15 WIB
Pelatih kepala Barcelona, Ronald Koeman. (TWITTER.COM/RONALDKOEMAN)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, memberikan komentarnya soal kartu merah yang diterima oleh salah satu pemainnya, Clement Lenglet.

Barcelona terpaksa menjalani lebih dari separuh laga kontra Celta Vigo di pekan keempat Liga Spanyol 2020-2021 dengan 10 pemain saja.

Hal tersebut terjadi setelah wasit Carlos del Cerro Grande mengusir Clement Lenglet menggunakan kartu kuning kedua pada menit ke-42.

Lenglet, yang sudah menerima kartu kuning pada menit ke-23 laga tersebut, dianggap melakukan pelanggaran kasar kepada Denis Suarez.

Baca Juga: Kalah dari Arsenal, Juergen Klopp Akui Liverpool Hanya Butuh Gol

Bek asal Prancis itu dianggap dengan sengaja menyikut Suarez sehingga wasit pun langsung menghukumnya dengan kartu kuning lagi yang otomatis membuatnya harus keluar lapangan lebih dulu.

Para pemain Barcelona yang tak puas dengan keputusan wasit itu langsung mengajukan portes tak lama setelah Lenglet diusir.

Pemain yang terlihat vokal memprotes wasit di lapangan adalah sang kapten, Lionel Messi, dan juga bek Gerard Pique.

Baca Juga: Ketika Joan Mir Satu Frekuensi dengan Fabio Quartararo

Tak hanya di lapangan, setelah peluit turun minum dibunyikan, Messi dan Pique menemui wasit di terowongan, dan kali ini mereka ditemani sang pelatih, Ronald Koeman.