Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Pemain Muda Asia Tenggara di Liga Portugal, Bintang Timnas Malaysia Susul Keponakan Sultan Brunei

By Bagas Reza Murti - Minggu, 4 Oktober 2020 | 12:15 WIB
Logo Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF). (AFF)

BOLASPORT.COM - Liga Portugal musim 2020-2021 menjadi lebih menarik karena kedatangan dua pemain asal Asia Tenggara yakni Faiq Bolkiah dan Safawi Rasid.

Liga Portugal menjadi salah satu liga Eropa yang tak kalah dari liga-liga unggulan seperti Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Jerman dan Liga Italia.

Kini pada musim 2020-2021, Liga Portugal akan semakin semarak karena terdapat 2 pemain muda Asia Tenggara yang baru saja bergabung.

Mereka adalah pemain timnas Brunei Darussalam, Faiq Bolkiah dan pemain timnas Malaysia, Safawi Rasid.

Faiq Bolkiah didatangkan oleh salah sau klub Liga Portugal, Maritimo FC.

Baca Juga: Terulang Lagi, Luis Suarez Minta Penalti Padahal Bola Kena Tangan Kiper

Pengumuman transfer mantan pemain Leicester U-23 itu diumumkan pada Rabu (23/9/2020).

"Saya sangat senang berada di sini dan saya sudah membuat keputusan," kata Faiq Bolkiah usai resmi menjadi pemain Maritimo dilansir BolaSport.com dari UOL.

"Saya yakin ini adalah klub paling tepat buat kelanjutan karier saya. Tujuan saya adalah selalu memberikan yang terbaik di setiap pertandingan, meski di latihan sekalipun, dan membantu tim di situasi apapun," imbuhnya.

Maritimo adalah klub dari Kepulauan Madeira, di mana ini adalah tanah kelahiran megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

Musim lalu, klub yang berlaga di kasta tertinggi Liga Portugal itu berada di posisi 11 klasemen akhir.

Baca Juga: Manchester United Baru Rekrut 1 Pemain, Solskjaer Mengaku Menyesal

TWITTER.COM/PRIMEVIDEOSPORT
Pemain timnas Brunei Darussalam, Faiq Bolkiah, bergabung dengan klub Portugal, CS Maritimo.

Pemain kedua adalah Safawi Rasid yang baru saja diresmikan oleh klub Liga Portugal lainnya, Portimonense.

Kepastian ini diumumkan oleh klub Safawi sebelumnya, Johor Darul Takzim pada Sabtu (3/10/2020).

Pemain berusia 23 tahun itu dikenal jadi mimpi buruk timnas Indonesia saat membela timnas Malaysia pada babak penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Satu golnya ke gawang timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada awal September 2019 membuat Malaysia menang 3-2.

"Selamat maju Safawi Rasid," tulis pengelola akun instagram Johor Darul Takzim.

"Johor Darul Takzim mengucapkan selamat maju jaya kepada Safawi Rasid yang bakal berhijrah ke Portimonense SC."

Baca Juga: Walau Gratis, Manchester United Sejatinya Bayar Rp 522 Miliar untuk Transfer Edinson Cavani

FACEBOOK.COM/FAMALAYSIAOFFICIAL
Penyerang timnas Malaysia, Safawi Rasid yang mencoba melewati bek sekaligus kapten timnas Tajikistan, Ahtam Nazarov pada laga uji coba di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 9 November 2019.

Saat ini Safawi Rasid telah menuju ke Portugal untuk bergabung dnegan klub barunya.

Uniknya, jika lancar maka ia bisa saja diturunkan dalam laga melawan Maritimo, klub Faiq Bolkiah pada Minggu (18/10/2020) mendatang.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P