Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akan Gelar Rapat dengan PSSI, PSMS Sudah Siapkan Daftar Pertanyaan

By Arif Setiawan - Rabu, 7 Oktober 2020 | 08:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pada acara pelepasan timnas U-19 Indonesia di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (29/8/2020). (RINALDY AZKA ABDILLAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Sekretaris Umum PSMS Medan, Julius Raja, mengaku pihaknya telah menyiapkan pertanyaan untuk PSSI jelang pertemuan manajer dilakukan.

Dalam waktu dekat ini, kontestan Liga 2 akan menggelar manager meeting bersama PSSI.

Hal tersebut diakui langsung oleh Sekretaris Umum PSMS Medan, Julius Raja.

Akan tetapi, Julius belum mengetahui kapan tepatnya rapat tersebut akan dilaksanakan.

Raja hanya mengatakan kemungkinan PSSI baru memberikan informasi lebih lanjut pada minggu depan.

Baca Juga: Kiper Madura United Ingin Fokus Ambil S2 Jika Liga 1 Berhenti

"Infonya akan ada manager meeting," kata Julius, dilansir BolaSport.com dari Tribun Medan.

"Mungkin minggu depan diberi tahu," ujarnya.

Meski masih ada waktu, Julius mengaku telah mempersiapkan beberapa pertanyaan yang akan ia sampaikan kepada PSSI.

Yang pertama adalah terkait kelanjutan Liga 2, apakah bisa kembali digulirkan atau justru malah dihentikan.

Baca Juga: Ini Langkah Pelatih Madura United Jaga Timnya Tetap Negatif Covid-19

Pertanyaan kedua apabila kompetisi hanya ditunda, berapa lama penundaan LIga 2 2020 akan dilakukan.

Sedangkan jika Liga 2 harus dihentikan, Julius mempertanyakan bagaimana dengan nasib klub.

"Pertama begini, manager meetiing itu tetap wajib dilakukan, jadi minggu depan kami akan mempertanyakan bagaimana nasib kompetisi ini," ucap Julius.

"Di satu sisi, oke kalau dikatakan misalnya kompetisi ini ditunda, pertanyaannya mau berapa lama?"

"Kalau nanti diputuskan berhenti juga bagaimana dengan nasib klub?," tuturnya.

ferril
Sukri Wardi (tengah) bersama Julius Raja (kiri) ketika masih kompak di PSMS LPIS tahun 2014. Kini ke

Baca Juga: Kiper Berlabel Timnas Indonesia Ini Bicara Soal Keganasan Persib

Sementara itu, walau saat ini kelanjutan Liga 2 belum menemui kejelasan, PSMS tetap melanjutkan program latihannya.

Skuad PSMS mulai kembali menjaani latihan fisik di daerah Berastagi, Tanah Karo, mulai hari Selasa (6/10/2020).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Fotografi merupakan salah satu medium yang efektif untuk komunikasi. Selain memberikan informasi yang faktual, komunikasi melalui fotografi juga meningkatkan kreativitas dan sebagai ekspresi diri. Seperti yang dilakukan oleh Riza Marlon, seorang fotografer alam liar yang menjadikan fotografi sebagai media untuk mengkomunikasikan pelestarian, khususnya satwa di alam bebas. Bagaimana kiat-kiat yang dilakukan oleh Riza Marlon untuk berkomunikasi secara efektif melalui fotografi? Apa saja elemen yang dibutuhkan dalam memotret satwa di alam bebas? Mari bergabung bersama dalam program Kelas Pejalan pada tanggal 10 Oktober 2020. Riza Marlon atau yang kerap disapa Bang Caca akan berbagi tips untuk mengabadikan foto satwa hingga bertahan di alam bebas. Segera daftarkan diri Anda dan jangan sampai ketinggalan ya! Salam jalan, Kawan Jalan! #SayaPejalanBijak #KelasPejalan #Fotografi #alam #bebas #NatGeoIndonesia #BerbagiCerita #BisaDariRumah #JelajahDariRumah #GridNetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P