Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sekretaris Umum PSMS Medan, Julius Raja, mengaku pihaknya telah menyiapkan pertanyaan untuk PSSI jelang pertemuan manajer dilakukan.
Dalam waktu dekat ini, kontestan Liga 2 akan menggelar manager meeting bersama PSSI.
Hal tersebut diakui langsung oleh Sekretaris Umum PSMS Medan, Julius Raja.
Akan tetapi, Julius belum mengetahui kapan tepatnya rapat tersebut akan dilaksanakan.
Raja hanya mengatakan kemungkinan PSSI baru memberikan informasi lebih lanjut pada minggu depan.
Baca Juga: Kiper Madura United Ingin Fokus Ambil S2 Jika Liga 1 Berhenti
"Infonya akan ada manager meeting," kata Julius, dilansir BolaSport.com dari Tribun Medan.
"Mungkin minggu depan diberi tahu," ujarnya.
Meski masih ada waktu, Julius mengaku telah mempersiapkan beberapa pertanyaan yang akan ia sampaikan kepada PSSI.
Yang pertama adalah terkait kelanjutan Liga 2, apakah bisa kembali digulirkan atau justru malah dihentikan.
Baca Juga: Ini Langkah Pelatih Madura United Jaga Timnya Tetap Negatif Covid-19
Pertanyaan kedua apabila kompetisi hanya ditunda, berapa lama penundaan LIga 2 2020 akan dilakukan.
Sedangkan jika Liga 2 harus dihentikan, Julius mempertanyakan bagaimana dengan nasib klub.
"Pertama begini, manager meetiing itu tetap wajib dilakukan, jadi minggu depan kami akan mempertanyakan bagaimana nasib kompetisi ini," ucap Julius.
"Di satu sisi, oke kalau dikatakan misalnya kompetisi ini ditunda, pertanyaannya mau berapa lama?"
"Kalau nanti diputuskan berhenti juga bagaimana dengan nasib klub?," tuturnya.
Baca Juga: Kiper Berlabel Timnas Indonesia Ini Bicara Soal Keganasan Persib
Sementara itu, walau saat ini kelanjutan Liga 2 belum menemui kejelasan, PSMS tetap melanjutkan program latihannya.
Skuad PSMS mulai kembali menjaani latihan fisik di daerah Berastagi, Tanah Karo, mulai hari Selasa (6/10/2020).