Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kepa Arrizabalaga merasa yakin bisa merebut kembali pos penjaga gawang utama Chelsea dari tangan Edouard Mendy.
Pada pertengahan musim 2019-2020, Kepa Arrizabalaga sempat kehilangan tempatnya dari tim inti Chelsea usai kerap melakukan blunder yang mengakitbatkan The Blues kehilangan poin penting.
Akibat hal tersebut, pelatih Chelsea, Frank Lampard, menggusur Kepa dari pos utama penjaga gawang dan menggantinya dengan Willy Caballero.
Akan tetapi, pada akhirnya Kepa sukses merebut kembali tempatnya di tim inti Chelsea pada penghujung musim tersebut setelah tampil impresif di pelatihan.
Baca Juga: Pakai Nomor Keramat, Bisakah Edinson Cavani Patahkan Kutukan di Man United?
Namun, penampilan mengecewakan lebih lanjut dari Kepa membuat Chelsea mau tak mau bergerak di bursa transfer musim panas 2020 untuk dan mendatangkan kiper baru yakni Edouard Mendy dari Rennes.
Mendy, yang didatangkan dengan biaya 22 juta pounds atau sekitar Rp 417 miliar, langsung dipercaya untuk mengawal gawang Chelsea pada pertandingan melawan Tottenham Hotspur di ajang Piala Liga Inggris (30/9/2020).
Tak hanya itu, Mendy juga tetap menjadi pilihan utama Lampard ketika Chelsea menang 4-0 atas Crystal Palace dalam pekan keempat Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (3/10/2020).
Baca Juga: Jorge Lorenzo: Test Rider Adalah Pekerjaan yang Nyaris Sempurna
Dengan dipercayanya Mendy untuk mengisi pos penjaga gawang utama Chelsea, masa depan Kepa pun menjadi semakin abu-abu.