Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sembuh dari Infeksi Saluran Kecing, Striker Bhayangkara Siap Arungi Liga 1

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 7 Oktober 2020 | 15:45 WIB
Pemain Bhayangkara FC, Ahmad Nur Hardianto saat berseragam Arema FC (INSTAGRAM.COM/AREMAFCOFFICIAL)

BOASPORT.COM - Penyerang Bhayangkara FC Ahmad Nur Hardianto mengaku sudah pulih dari sakit serius yang dideritanya selama ini.

Penyakit tersebut diketahui Nur Hardianto beberapa tahun lalu saat masih membela Arema FC.

Tepatnya pada tahun 2017, striker 25 tahun itu mengeluhkan nyeri tiap kali buang air kecil.

Baca Juga: Pemain yang Ngebet jadi WNI Resmi Gabung Klub Belgia

Tidak ingin kejadian buruk menimpa tubuhnya, Nur Hardianto pun memilih untuk konsultasi ke dokter urologi.

Sejak saat itu, Nur Hardianto dinyatakan mengalami infeksi di saluran kencing.

Penyebabnya, tak lain karena kurangnya mengonsumsi air putih dan sering menahan buang air kecil.

Mulai dari situ ia diberikan obat dan menjalani rawat jalan hingga akhirnya sekarng sudah sembuh.

Kini, Hardianto sudah dalam kondisi terbaik dan siap dimainkan penuh di atas lapangan tanpa takut khawatir.

Meski liga 1 ditunda hingga bulan depan, Ia tetap optimistis bisa bergulir sesuai rencana.