Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pulang ke Bandung, Eks Persib Manfaatkan Libur Bersama Keluarga

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 8 Oktober 2020 | 14:15 WIB
Pemain Borneo FC, Wildansyah, menjaga ketat penyerang Bhayangkara FC, Bruno Matos, pada pekan ke-20 Liga 1 2019 di Minggu (22/9/2019). (MEDIA BHAYANGKARA FC)

BOLASPORT.COM - Bek Borneo FC, Wildansyah memilih menghabiskan waktu liburan bersama keluarganya di kampung halaman, Bandung, Jawa Barat.

Manajemen Borneo FC memutuskan menon-aktifkan kegiatan tim menyusul ketidakpastian lanjutan Liga 1 2020.

Kesempatan tersebut tak disia-siakan mantan pemain Persib Bandung itu dengan langsung tancap gas pulang ke Kota Kembang.

Wildan sapaan akrabnya menceritakan segala kesibukannya selama berada di rumah.

Baca Juga: Seusai Operasi Tumor Otak, Pemain Persib Diprediksi Sembuh Sebulan Lagi

Hal tersebut, ia lakukan untuk mengusir penat akibat mundurnya kick-off Liga 1.

"Alhamdulillah, dengan ada waktu libur ini saya manfaatin buat keluarga, digunakan buat belajar agama, terus bantu usaha kuliner yang punya sendiri. Dan latihan-latihan sendiri aja," ucap Wildan dikutip BolaSport dari laman resmi klub.

Meski sempat terpukul, namun Wildan masih menaruh harapan besar kompetisi teratas sepak bola Indonesia bisa bergulir.

Sebab, ia menyebut timnya sudah banyak berkorban untuk mempersiapkan segalanya demi menyambut kompetisi.

"Dengan situasi seperti ini memang sulit. Tapi saya harap kepada pihak operator buat peduli buat tim."