Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Skuat Borneo FC kembali berkumpul pada 8 Oktober 2020 selepas menikmati waktu liburan selama 1 Minggu.
Selama masa liburan dan kembali bergabung dengan tim, pemain Borneo FC dipastikan dalam keadaan sehat
Para pemain Borneo FC pun mendapatkan menu latihan dari tim pelatih.
Asisten pelatih Borneo FC Samarinda, Ahmad Amiruddin mengatakan, kebugaran pemain pada latihan sangat baik.
Baca Juga: Ini Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia Melawan NK Dugopolje
"Alhamdulilah hari ini kami berkumpul kembali. Kondisi pemain juga tidak ada kendala," kata Ahmad Amiruddin.
"Ini bagus buat mereka, karena memang libur kemarin kami tujukan agar mood pemain kembali bagus setelah lanjutan kompetisi Liga 1 ditunda," ujar Ahmad Amiruddin.
Amir melanjutkan, tim pelatih sudah membuat program latihan untuk pemain Borneo FC.
Para pemain selama masa libur satu pekan tetap mendapatkan program latihan dari tim pelatih.
Baca Juga: Eks Peringkat Satu Dunia Ungkap Alasan Mundur dari Denmark Open 2020
"Program pertama pastinya mengembalikan kondisi mereka Kembali. Ini memang jadi tugas pelatih untuk membuat kembali program latihan," tutur Amir.
"Kami juga mau tahu bagaimana kondisi fisik pemain. Apakah mereka tetap latihan sesuai program yang kami berikan atau tidak, akan terlihat saat latihan bersama,” kata Amir.
Lebih lanjut, Amir berharap nasib kompetisi Liga 1 segera ditentukan dalam waktu dekat.
Baca Juga: Soal Dominasi Marc Marquez, Jorge Lorenzo: Tergantung Motor Honda
Menurutnya, semua tim, termasuk Borneo FC sudah melakukan persiapan dengan matang demi menatap lanjutan Liga 1.
"Ya, semoga secepatnya ada kabar baik. Sebab kami di klub sudah menjalankan protokol yang ada di saat latihan," kata Amir seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Dan semoga tujuannya nanti berkompetisi bisa terlaksana," sambung Amir.