Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek sayap AC Milan, Theo Hernandez, mengaku semakin betah bermain bersama I Rossoneri setelah kariernya terselamatkan plus dapat pacar.
Theo Hernandez menjadi salah satu pemain terbaik yang dimiliki AC Milan sejak didatangkan dari Real Madrid pada Juli 2019.
Saat masih di Real Madrid, karier Hernandez sempat nyaris tenggelam lantaran tak mendapatkan banyak menit bermain.
Sejak didatangkan ke Santiago Bernabeu pada 2017, dia baru mencicipi 23 penampilan bersama klub berjuluk Los Blancos itu.
Bek berusia 23 tahun ini harus bersaing dengan bek sayap andalan Real Madrid, Marcelo, untuk bermain di tim utama.
Baca Juga: Theo Hernandez Kejar Rekor Bek Kiri Paling Tajam di AC Milan
Hernandez juga sempat dipinjamkan Real Madrid ke Real Sociedad pada musim 2018-2019.
Namun, kariernya kemudian terselamatkan ketika dia pindah ke Liga Italia dan bergabung dengan Rossoneri.
Di San Siro, pemain berpaspor Prancis ini mendapatkan kepercayaan penuh dari pelatih.
Hernandez bahkan menjelma menjadi bek rasa striker karena ketajamannya dalam mencetak gol.
Dia sukses membukukan 8 gol dalam 42 penampilannya bersama Milan di semua kompetisi.
Baca Juga: Berkaca dari Transfer Theo Hernandez, AC Milan Kembali Lirik Pemain Real Madrid
Tak pelak, adik kandung pilar Bayern Muenchen, Lucas Hernandez, ini merasa bahwa musim penuh pertamanya menjadi tahun terbaik dalam kariernya.
Selain karena kariernya terselamatkan, Hernandez juga semakin betah di Milan setelah mendapatkan pacar seorang perempuan Italia bernama Zoe.
"Ini menjadi musim pertama yang hebat dan dalam istilah sepak bola, ini adalah tahun terbaik dalam hidup saya," kata Hernandez, dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
"Ini adalah mimpi menjadi kenyataan. Sepak bola di sini lebih taktis dan mengedepankan fisik daripada di Spanyol, tetapi saya beradaptasi dengan baik."
"Sejujurnya saya tidak berharap untuk meningkat begitu cepat setelah dua tahun yang sulit (di Real Madrid), tetapi saya tahu kualitas saya dan apa yang bisa saya lakukan."
"Saya ingin menjadi bek terbaik di dunia dan setelah tahun ini, saya menyadari bahwa saya bisa mencapainya."
Baca Juga: Bukan Lionel Messi, Kini Cristiano Ronaldo yang Dianggap Sama dengan Diego Maradona
"Saya berhutang budi kepada Paolo Maldini, yang menginginkan saya di sini, kepada rekan satu tim saya karena membantu dan pelatih yang membimbing saya."
"Maldini memberi saya saran tentang bagaimana saya bisa berkembang, dia adalah legenda sejati."
"Saya sangat sadar saya perlu melakukan yang lebih baik saat bertahan dan juga dalam hal konsentrasi, yang selalu diingatkan oleh Stefano Pioli kepada saya."
"Saya ingin tinggal di sini untuk waktu yang lama. Saya senang, rasanya seperti di rumah sendiri, dan saya tahu sejak awal Milan adalah prioritas saya."
"Saya juga merasa betah karena saya bertemu dengan seorang gadis Italia, Zoe," tuturnya mengakhiri.