Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Peracik taktik Inter Milan, Antonio Conte, memuncaki daftar pelatih bergaji tertinggi di Liga Italia 2020-2021.
Kalau ukurannya adalah gaji sesuai profesi mereka, Antonio Conte adalah Cristiano Ronaldo-nya para pelatih di Serie A.
Eks arsitek Juventus itu melesat jauh sendirian di daftar pelatih berbayaran termahal musim ini.
Inter Milan mengucurkan 12 juta euro buat membayar jasa Conte, atau sekira 208,5 miliar rupiah.
Tarif mewah tersebut sepertinya ekuivalen dengan status Conte sebagai satu-satunya pelatih yang pernah menjuarai Liga Italia di antara semua peracik taktik di klub Serie A musim ini.
Baca Juga: Jelang Inter Milan vs AC Milan - Ashley Young Positif COVID-19, Ibrahimovic Sudah Latihan Lagi
Baca Juga: Andrea Pirlo Ungkap 2 Kemampuan Ronaldo yang Bikin Dia Bahagia di Juventus
Seperti halnya jarak Ronaldo dengan pemain lain, gap yang tercipta antara Conte dengan kolega sejawatnya sangat jauh.
Pelatih berbayaran tertinggi kedua adalah Paulo Fonseca, yang cuma meraup 2,5 juta euro di AS Roma, alias tak sampai seperempatnya gaji Conte.