Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, membeberkan penyebab dirinya gagal tiga pada tiga balapan terakhir MotoGP 2020.
Serangkaian hasil buruk menghantui Valentino Rossi di MotoGP 2020.
Valentino Rossi menelan hasil DNF (did not finish/gagal finis) dalam tiga seri balap terakhir MotoGP 2020.
Terkini, nasib apes dialami Rossi setelah terjatuh hanya beberapa puluh meter dari garis start pada balapan MotoGP Prancis di Le Mans, Minggu (11/10/2020).
Baca Juga: MotoGP Prancis 2020 - Valentino Rossi: Terjatuh seperti Ini adalah Hal Terburuk
Rossi mengulangi kegagalan serupa pada musim lalu.
Pada 2019 Rossi gagal finis ketika melakoni balapan MotoGP Italia, MotoGP Catalunya, dan MotoGP Belanda.
Sementara pada tahun ini, penderitaan Rossi terjadi pada balapan MotoGP Emilia Romagna, MotoGP Catalunya, dan MotoGP Perancis.
Saking parahnya, rentetan hasil negatif itu membuat Rossi sekarang percaya bahwa kesialan dan keberuntungan itu memang ada.
Baca Juga: Turnamen Bulu Tangkis Kembali, TVRI Bakal Siarkan Denmark Open 2020