Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Michael Chandler, mengaku sangat ingin menghadapi Tony Ferguson di UFC 254.
Michael Chandler merupakan petarung berstatus anak baru UFC yang merupakan petarung cadangan duel Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje.
Peran Chandler akan dibutuhkan andai salah satu dari Nurmagomedov dan Gaethje berhalangan tampil di UFC 254.
Berstatus sebagai petarung cadangan, mantan juara Bellator itu merasa tidak puas.
Baca Juga: MotoGP Prancis 2020 - Gagal Jadi Jagoan pada Akhir Balapan, Joan Mir Ikhlas
Dia juga ingin tampil di UFC 254 tanpa menggantikan Nurmagomedov atau Gaethje.
Melalui MMA Junkie Radio, Chandler ngotot mendapatkan kesempatan melawan Tony Ferguson pada 24 Oktober mendatang.
"Saya siap pada 24 Oktober. Saya sudah menyesuaikan berat badan, jadi saya pasti akan melawan dia," ucap Chandler, dilansir BolaSport.com dari MMA Junkie.
"Dia satu-satu petarung yang ingin saya lawan saat ini. Itu sudah dibicarakan. Jadi Anda tidak perlu menambahkan yang lain setiap kali petarung top five diperbincangkan," ucapnya menambahkan.
Baca Juga: Denmark Open 2020 - Pemain Tuan Rumah Siap Beri Performa Terbaik
Chandler sebelumnya sempat diminta UFC untuk memilih salah satu dari Tony Ferguson dan Dustin Poirier sebagai calon lawan.
Saat ini Poirier sedang digencar digadang-gadang akan melawan Conor McGregor.
Hal tersebut membuat Chandler ingin dengan cepat menghadapi Tony Ferguson karena merupakan petarung top five kelas ringan UFC yang kosong pekerjaan.
Baca Juga: Teken Kontrak Baru, Manny Pacquiao Kian Dekat Hajar Conor McGregor