Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Gelar Pertemuan dengan Klub Siang Nanti, Ini Usulan Tira Persikabo

By Abdul Rohman - Selasa, 13 Oktober 2020 | 06:45 WIB
Bek Tira Persikabo, Abduh Lestaluhu baru kembali bergabung latihan bersama tim. (Tira Persikabo)

BOLASPORT.COM - Tira Persikabo merespon terkait agenda rapat yang digelar PSSI serta PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan peserta Liga 1 untuk membahas kejelasan kompetisi.

Agenda pertemuan antara PSSI, PT LIB dan peserta Liga 1 dijadwalkan berlangsung pada 13 Oktober 2020.

Tira Persikabo pun tetap dengan pendirian yang sama terkait kelanjutan kompetisi Liga 1.

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Pengembangan Bisnis Tira Persikabo, Rhendie Arindra.

Baca Juga: Jinakkan RC213V, Ini Rahasia Alex Marquez Tampil Oke pada 'Wet Race'

Rhendie Arindra mengatakan, alangkah lebih baik untuk mematangkan persiapan kompetisi Liga 1 untuk musim 2021.

"Sama kayak bulan April lalu (lebih baik fokus persiapan liga musim depan, 2021)," kata Rhendie Arindra

"Usulan kami (Tira Persikabo) dari awal pandemi tetap sama, lebih baik fokus ke musim depan (2021)," ujar Rhendie Arindra.

Rhendie Arindra melanjutkan, Tira Persikabo akan menghormati keputusan yang diambil PSSI maupun PT LIB terkait nasib kompetisi.

Baca Juga: Kebanggaan Striker Darurat Barcelona Warisi Nomor Punggung Luis Suarez

Jika nantinya pada November lanjutan Liga 1 kembali bergulir, Tira Persikabo siap ikut serta.

Tira Persikabo memang sudah melakukan beberapa rangkaian persiapan guna menatap lanjutan Liga 1.

Klub yang berjulukan Laskar Padjajaran tersebut telah menjalani latihan sejak 6 Juli 2020.

"Tetap ikut (jika Liga 1 kembali dilanjutkan pada November)," tutur Rhendie Arindra kepada BolaSport.com, Senin (12/10/2020).

"Kemarin juga persiapan kami paling mumpuni kayaknya," sambung Rhendie Arindra.

Baca Juga: Pelatih Persib: Bandung Tempat yang Indah untuk Hidup

Seperti yang diketahui, PSSI menyatakan bahwa kompetisi Liga 1 dan Liga 2 ditunda hingga November.

Penundaan tersebut dikarenakan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) yang tidak menerbitkan izin kompetisi bisa berlangsung.

Angka penyebaran COVID-19 di Indonesia yang masih tinggi menjadi alasan Polri tidak mengeluarkan izin kompetisi bergulir.

Sejatinya, kompetisi Liga 1 kick-off pada 1 Oktober 2020 dan berakhir hingga 28 Februari 2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Jack Brown berhasil tampil cemerlang pada laga timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara, Minggu (11/10/2020). Pada laga tersebut Jack Brown mencetak dua gol dan membantu timnas U-19 Indonesia meraih kemenangan 4-1 atas Makedonia Utara. Jack Brown mengawali laga timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara melalui bangku cadangan. Jack Brown masuk pada menit ke-20 untuk menggantikan Braif Fatari yang mengalami cedera. Gol pertama Jack Brown di laga timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara tercipta pada menit ke-58. Kemudian, gol kedua dari Jack Brown berhasil diciptakan pada menit ke-68. #jackbrown #timnasu19indonesia #bolasportcom #bolastylo #Bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P