Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, memiliki dua permintaan jelang pertandingan melawan Makedonia Utara.
Timnas U-19 Indonesia dijadwalkan akan berhadapan melawan Makedonia Utara di Stadion NK Uskok Klis, Split, Rabu (14/10/2020).
Ini menjadi pertemuan kedua timnas U-19 Indonesia melawan Makedonia Utara.
Sebelumnya Garuda Muda memetik kemenangan 4-1 melawan Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020).
Seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi PSSI, Shin Tae-yong meminta anak-anak asuhnya harus tetap fokus dalam pertandingan melawan Makedonia Utara.
Evaluasi dilakukannya setelah melihat pertandingan pertama akhir pekan kemarin.
Baca Juga: Termasuk Cristiano Ronaldo, Inilah 30 Pemain Liga Italia yang Terinfeksi COVID-19
Shin Tae-yong melihat banyak peluang emas yang disia-siakan oleh lini depan timnas U-19 Indonesia meskipun berhasil mencetak empat gol.
Selain itu, chemistry antar pemain di lini tengah juga diharapkan bisa berkembang lagi.
"Pemain harus lebih fokus terutama saat penyelesaian akhir," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga: Andrea Pirlo Kembali Daratkan Pujian untuk Cristiano Ronaldo
"Selain itu, lini tengah harus lebih kreatif dan cepat saat membantu bertahan serta penyerangan," ucap pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Timnas U-19 Indonesia sudah melakukan TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020.
Timnas U-19 Indonesia saat ini sudah menjalani sembilan laga uji coba di Kroasia dengan melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), serta dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia Herzegovina (0-1), Dinamo Zagreb (1-0), NK Dugopolje (3-0), dan Makedonia Utara (4-1).