Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan kapten Barcelona, Carles Puyol, mengungkapkan pengalaman masa lalunya yang hampir bergabung dengan AC Milan.
Carles Puyol merupakan salah satu pemain yang hanya membela satu klub sepanjang kariernya.
Selama 15 tahun, Puyol hanya aktif bermain sebagai bek tengah Barcelona.
Puyol bukannya tidak pernah mendapat godaan untuk berganti klub.
Dalam wawancara terbaru, Puyol mengungkapkan tawaran klub lain yang pernah ia terima.
Baca Juga: Dunia Terbalik, Messi Bahagia di Argentina Tapi Tersiksa di Barcelona
"Saya bisa saja bergabung dengan AC Milan dan bermain bersama idola saya, Paulo Maldini," ujar Puyol seperti dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
"Mengakhiri karier di Italia mungkin bisa membuat saya bahagia," kata Puyol menambahkan.
Selain AC Milan, klub-klub lain di Liga Italia dan Inggris juga pernah menawar Puyol.
Tawaran tersebut akhirnya ditolak oleh Puyol yang memilih bertahan di Barcelona.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kembali ke Italia Tanpa Langgar Aturan Karantina, Kok Bisa?
Puyol mengaku bahwa Barcelona sudah menjadi rumahnya saat ia masih aktif bermain.
Oleh karena itu, Puyol tidak lagi punya keinginan untuk membela klub lain.
Ia memilih setia dan baru pensiun pada 2014 saat mengalami masalah lutut.