Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Liga 1 2020 Lanjut Demi Piala Dunia U-20, Diego Michiels Kirim Sindiran
Empat gol kemenangan timnas U-19 Indonesia diciptakan oleh Witan Sulaeman saat laga baru berjalan 12 menit, Jack Brown (58' dan 69'), serta Irfan Jauhari jelang tujuh menit waktu normal laga akan usai.
Sementara itu, timnas U-19 Makedonia Utara sempat membalas satu gol lewat penalti Dimitar Todorovski pada menit ke-48.
Elkan Baggott kembali dipercaya tampil oleh Shin Tae-yong saat timnas U-19 Indonesia bersua lagi dengan timnas U-19 Makedonia Utara, 14 Oktober 2020.
Baca Juga: Meski Gagal Menang, Timnas U-19 Indonesia Raih Satu Catatan Apik
Bermain penuh lagi selama 90 menit, Baggott pun mampu membantu lini pertahanan skuat Garuda muda.
Alhasil, timnas U-19 Makedonia Utara tidak mampu membobol gawang timnas U-19 Indonesia.
Namun, timnas U-19 Indonesia juga tidak bisa menggetarkan jaring gawang timnas U-19 Makedonia Utara pada pertemuan keduanya.
Baca Juga: Diam-diam Persija Jakarta Kembali Datangkan Pemain U-19 Brasil
Sehingga, skor dalam pertandingan ke-10 timnas U-19 Indonesia tersebut berakhir dengan skor 0-0.