Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jelang laga melawan Liverpool di Liga Inggris, Everton dihadapkan dengan rekor pertemuan yang buruk.
Everton bakal menjamu Liverpool pada pekan kelima Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Goodison Park, Sabtu (17/10/2020) pukul 18.30 WIB.
The Toffees saat ini berada di atas angin dengan lebih dijagokan untuk memetik tiga poin ketimbang Liverpool yang performanya sedang menurun.
Everton duduk di pucuk klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 12 poin usai menyapu bersih empat pertandingan sebelumnya dengan kemenangan.
Sementara itu, Liverpool bertengger di peringkat kelima dengan perolehan 9 angka.
Baca Juga: Lionel Messi cs Satu Suara Tolak Pemotongan Gaji dari Barcelona
The Reds sebenarnya bisa menyamai poin Everton andai pada laga sebelumnya tak meraih hasil minor.
Seperti diketahui, Liverpool secara mengejutkan dilibas habis oleh Aston Villa dengan skor 2-7 pada pekan keempat Liga Inggris.
Selain membuat Liverpool gagal menyamai poin Everton, kekalahan itu juga mengakibatkan The Reds mencatatkan rekor buruk.
Untuk pertama kalinya sejak 1953, gawang Liverpool dibobol sebanyak 7 kali dalam satu pertandingan.
Meski sang lawan sedang dalam tren buruk, Everton tak boleh terlalu jemawa.
Pasalnya, Everton memiliki catatan buruk ketika bertemu Liverpool.
Dikutip BolaSport.com dari Bleacher Report, Everton tak pernah menang atas Liverpool pada ajang Liga Inggris sejak 2010.
The last time Everton beat Liverpool was October 17, 2010.
— B/R Football (@brfootball) October 16, 2020
Tomorrow, exactly 10 years later, they go again ???? pic.twitter.com/dsCvKlIHpu
Everton terakhir kali menang dalam Derbi Merseyside pada 17 Oktober 2010 ketika mengalahkan Liverpool di Stadion Goodison Park dengan skor 2-0.