Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, percaya Valentino Rossi dan adiknya, Luca Marini, selangkah lagi akan berlomba bersama musim depan.
Luca Marini dikabarkan akan mengikuti jejak Valentino Rossi untuk tampil di kelas MotoGP.
Valentino Rossi sedang mengusahakan agar Luca Marini bisa mengambil satu tempat di tim Avintia Racing yang tengah dihuni Tito Rabat.
Pemilik tim Avintia Racing, Raul Romero, sebelumnya mengatakan bahwa dia siap menampung Marini asalkan membawa pundi-pundi uang yang besar.
Baca Juga: Bos Avintia Racing Sebut Valentino Rossi Tak Perlu Repot-repot Beli Timnya, tapi...
The Doctor pun dikabarkan siap membawa sponsor untuk membawa adik tirinya tersebut berkiprah di kelas premier musim depan.
Kepindahan Luca Marini ke tim satelit Ducati itu berpeluang besar untuk terwujud. Hal itu seperti dikatakan oleh Carlo Pernat dalam interviu dengan GPOne.
Masih dari sumber yang sama, transfer Marini ke Avintia akan mengorbankan tim besutan Valentino Rossi yaitu VR46 di kelas Moto3.
Kepindahan pembalap tim VR46 di Moto3, Andrea Migno, menuju tim Snipers pada musim 2021 semakin menguatkan rumor tersebut.
Baca Juga: MotoGP Teruel 2020 - Johann Zarco Target Finis 5 Besar di Aragon