Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Anak angkat Cristiano Ronaldo di Indonesia, Martunis, mengungkapkan kabar terbaru sang ayah yang belum lama ini dikabarkan positif COVID-19.
Seperti diketahui, publik sempat dikejutkan dengan informasi buruk yang menimpa Cristiano Ronaldo.
Pada Selasa (13/10/2020), Cristiano Ronaldo secara mengejutkan telah dinyatakan terjangkit virus corona.
Kabar Cristiano Ronaldo yang mengejutkan tersebut telah dikonfirmasi oleh Federasi Sepak Bola Portugal (FPF).
Cristiano Ronaldo terpapar virus COVID-19 tanpa merasakan gejala apapun.
Meskipun tanpa merasakan gejala, informasi Cristiano Ronaldo positif virus corona sangat mengagetkan banyak pihak.
Anak angkat Cristiano Ronaldo di Indonesia, Martunis, pun mengaku sempat terkejut mendengar informasi tersebut.
Baca Juga: Pilar Persib Bongkar Kunci Timnas U-19 Indonesia Kalahkan Hajduk Split
Hal ini disampaikan langsung oleh Martunis ketika dihubungi oleh BolaSport.com pada 18 Oktober 2020.
"Saya terkejut, soalnya di Portugal kan tingkat penyebaran virus corona-nya lebih rendah daripada Italia," kata Martunis kepada BolaSport.com.
"Jadi, saya kaget soalnya dia (Cristiano Ronaldo) kenanya di Portugal bukan di Italia," ujar anak angkat Cristiano Ronaldo di Indonesia tersebut.
Baca Juga: Perasaan Pemain Persib Seusai Cetak Gol Perdana di Timnas U-19 Indonesia
Tak hanya terkejut, Martunis pun timbul rasa khawatir terhadap kondisi Cristiano Ronaldo.
Figur yang sempat menimba ilmu di akademi Sporting Lisbon tersebut pun sempat menghubungi asisten Cristiano untuk mengetahui kabar terbaru.
"Ya, kemarin saya sempat tanya ke Ricky, itu dia masih asisten Cristiano Ronaldo juga. Saya tanya Ricky melalui DM (Direct Message) Instagram, kalau Miguel (asisten Cristiano juga) lewat WhatsApp," tutur Martunis seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Tribunnews, 21 Oktober 2020.
Baca Juga: Kendala yang Dialami oleh Dua Amunisi Baru Timnas U-19 Indonesia
"Dia bilang kondisi Cristiano Ronaldo katanya sudah membaik, tetapi belum bebas gitu. Masih harus isolasi 14 hari," kata anak angkat Cristiano Ronaldo di Indonesia tersebut.
Martunis pun optimistis kalau ayah angkatnya, Cristiano Ronaldo, dapat sembuh dari virus corona.
Figur berusia 23 tahun tersebut juga berharap besar Cristiano dapat kembali berlatih dan beraksi di lapangan.