Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Seusai kabar baik datang dari saudara kembarnya Amiruddin Bagus Kahfi, sang kakak Amirudin Bagas Kaffa berharap bisa segera bermain bersama di timnas U-19 Indonesia.
Kabar Bagus Kahfi sembuh dari cedera tentu saja menjadi angin segar untuk timnas U-19 Indonesia.
Apalagi saat ini posisi penyerang di timnas U-19 Indonesia dinilai kurang, tentu saja kabar yang datang dari Inggris itu menjadi secercah harapan untuk tim.
Begitu juga Bagas Kaffa, yang mendengar kabar sang adik sudah dalam kondisi sembuh dari cedera, tentu saja itu kabar bahagian untuknya.
Baca Juga: Anak Asuhnya Cetak Gol Fantastis Sejauh 50 Meter, Legenda Liverpool Beri Pujian Selangit
Sebab diketahui, Bagus Kahfi harus menepi selama tujuh bulan karena ia mengalami cedera yang cukup parah pada pergelangan kakinya.
Yang mana cedera tersebut didapatkan saat Bagus Kahfi memperkuat Garuda Select jilid II saat melawan Reading U-18.
Setelah menjalani operasi dua kali dan empat bulan melakukan terapi, akhirnya The Lewin Clinic tempat Bagus menjalani perawatan menyatakan bahwa ia bisa kembali berlatih di lapangan.
Kabar tersebut pun sampai pada sang kakak yang saat ini menjalani pemusatan latihan (TC) timnas U-19 di Kroasia.
"Saya sudah mendapatkan kabar (soal Bagus Kahfi pulih dari cedera)," kata Bagas Kaffa kepada awak media, Jumat (23/10/2020).
Seusai mendengar kabar tersebut, Bagas Kaffa pun mengungkapkan harapannya.
Pemain berusia 19 tahun itu berharap sang adik bisa segera ikut bergabung TC dengan timnas U-19 Indonesia.
Tetapi pemain Barito Putera itu tak ingin memaksakan Bagus, ia mengatakan akan menunggu sang adik untuk bisa bermain bersama lagi hingga dalam keadaan siap.
"Saya berharap dia juga bisa kembali ikut TC di timnas U-19 Indonesia, tapi kembali lagi itu semua kalau dia sudah dalam keadaan siap," tutur Bagas.
Baca Juga: Luis Milla Berbicara soal Peluang Timnas U-19 Indonesia di Piala Dunia U-20
Untuk Bagus Kahfi sendiri, selama era Shin Tae-yong ia sama sekali belum pernah bergabung atau mengikuti TC bersama timnas U-19 Indonesia.
Sejak awal TC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang pada Januari lalu, Bagus masih mengikuti program Garuda Select jilid II di Inggris.
Sehingga sampai sekarang ia pun masih belum ikut bergabung, sedangkan para pemain yang sebelumnya juga ada di Garuda Select seperti Brylian Aldama dan David Maulana telah bergabung dengan timnas U-19 Agustus lalu.