Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wonderkid Malaysia Ada di Kompetisi yang Sama dengan Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 24 Oktober 2020 | 16:30 WIB
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019. (TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA)

BOLASPORT.COM - Pemain Malaysia berada di kompetisi yang sama dengan calon pemain naturalisasi timnas Indonesia.

Pemain Malaysia yang dimaksud ialah Luqman Hakim Shamsudin.

Luqman Hakim Shamsudin telah resmi mencatatkan diri bermain di kompetisi kasta teratas Liga Belgia.

Pemain 18 tahun itu bermain bersama KV Kortrijk dan mencatatkan debutnya saat melawan RSC Anderlecht pada Jumat (23/10/2020).

Luqman masuk dari bangku cadangan pada menit ke-74 saat timnya tertinggal 0-3 dari Anderlecht.

Ia masuk menggantikan rekan setimnya, Petar Golubovic.

Baca Juga: Alasan dan Keinginan Kuat Kevin Diks Bisa Perkuat Timnas Indonesia

FAM.ORG.MY
Penyerang timnas U-19 Malaysia, Luqman Hakim Shamsudin.


Akan tetapi debut Luqman harus berakhir dengan kekalahan 1-3 dari Anderlecht.

Tiga gol Anderlecht dicetak oleh Lukan Nmecha (6', 65') dan  Percy Tau (30').

Satu gol KV Kortrijk dicetak melalui sepakan penalti oleh Ilombe Mboyo pada menit ke-87.