Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

LINK LIVE STREAMING - Pekan Ke-10 Liga Thailand, Yanto Basna Hadapi Monster Gol

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 24 Oktober 2020 | 16:50 WIB
Pemain PT Prachuap asal Indonesia, Rudolof Yanto Basna. (1 PLAY SPORTS)

BOLASPORT.COM - Lanjutan Liga Thailand pada akhir pekan ini akan menyajikan beberapa pertandingan menarik di mana salah satunya bakal mengetengahkan aksi pemain asal Indonesia, Yanto Basna.

Pekan ke-10 Liga Thailand akan berlangsung pada Sabtu (24/10/2020) dan Minggu.

Membuka pekan ke-10 Liga Thailand adalah laga antara Nakhon Ratchasima kontra Bangkok United pada Sabtu pukul 17.45 WIB.

Pekan lalu Nakhon Ratchasima akhirnya berhasil memetik kemenangan setelah Liga Thailand bergulir lagi pasca-lockdown.

Baca Juga: Lawan Klub Pemain Malaysia, Bek Timnas Indonesia Gagal Menang di Liga Thailand

Nakhon Ratchasima sukses mengalahkan Buriram United 2-1 di kandang lawan.

Kini di kandang sendiri, Nakhon Ratchasima cukup optimitis bisa meneruskan hasil bagus.

Pasalnya, Bangkok United tidak berada dalam performa yang baik dengan selalu kalah di 4 pertandingan terakhirnya.

Hasil itu membuat Bangkok United ditinggal pelatihnya, Mano Polking, yang akhirnya mengundurkan diri.

Pengganti sementara Mano Polking adalah Danny Invincibile, yang dalam beberapa tahun terakhir menjabat sebagai pelatih akademi Bangkok United.