Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rafael Leao menjadi salah satu pemain AC Milan yang merasa kecewa dengan hasil imbang 3-3 melawan AS Roma di San Siro, Senin (26/10/2020) atau Selasa dini hari WIB.
AC Milan dan AS Roma harus puas berbagi satu angka dalam laga pekan kelima Liga Italia 2020-2021.
Duel AC Milan dan AS Roma yang berlangsung di San Siro berakhir dengan skor imbang 3-3.
Kedua tim terlibat kejar-kejaran gol dengan keunggulan tiga kali dari tuan rumah, dan sebanyak itu juga tim tamu mampu menyamakan kedudukan.
Baca Juga: Manchester City Sudah Siap Menangkan Liga Champions Musim Ini
I Rossoneri mampu membukukan gol berkat brace Zlatan Ibrahimovic dan sebiji gol Alexis Saelemaekers.
Adapun I Giallorossi mampu menyamakan gol berkat Edin Dzeko, Jordan Veretout, dan Marash Kumbulla.
Hasil seri yang didapat oleh Milan terasa mengecewakan bagi penyerang mereka, Rafael Leao.
Rafael Leao merasa kecewa berat lantaran timnya banyak mengkreasikan peluang daripada Roma.
“Sungguh disayangkan kami tidak menang. Kami mengkreasi banyak peluang gol. Sekarang, kami akan terus bekerja keras,” kata Leao dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
Baca Juga: Usai Bahu-membahu Menangkan Spurs, Son Singgung Hubungan dengan Kane
“Kami ingin memenangi setiap pertandingan dan terus berada di puncak klasemen."
"Namun, saya kecewa karena kami sudah melakukan segalanya untuk memenangi pertandingan,” ujar Leao menambahkan.
Hasil seri melawan Roma memutus rekor kemenangan Milan musim ini di Liga Italia, setelah mereka mencatatkan 4 kemenangan beruntun.
Meski hasil tersebut dinilai mengecewakan, I Rossoneri tetap sukses mempertahankan posisi puncak klasemen.
Baca Juga: Alisson Becker Akui Liverpool Tak Bisa Jalani 60 Laga dengan Cara Sama
Mereka mengoleksi 13 poin dari 5 laga, terpaut dua angka dari pesaing terdekatnya Napoli yang berada tepat di bawah mereka.
Di sisi lain, pasukan Stefano Pioli juga mempertahankan tren tak terkalahkan mereka dalam 22 laga beruntun sejak Juni 2020.
Tepatnya tren itu dimulai ketika Liga Italia restart dan tim terakhir yang mampu mengalahkan mereka adalah Genoa.