Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Persib Bandung, Diandra Diaz Dewari saat ini tengah mengikuti TC bersama timnas U-16 Indonesia di Uni Emirates Arab (UAE).
Dari TC tersebut rencananya tim besutan Bima Sakti itu akan menjalani beberapa laga uji coba.
Sebelumnya timnas U-16 Indonesia juga telah menggelar uji coba di sana melawan tuan rumah.
Sayangnya dalam laga uji coba tersebut timnas U-16 Indonesia harus menelan kekalahan sebanyak dua kali dari UAE.
Baca Juga: Selain FC Utrecht, Bagus Kahfi Juga Dirumorkan Gabung Ajax Amsterdam
Dari dua laga tersebut, tim asuhan dari Bima Sakti tersebut harus kalah dengan skor 2-3 dan 4-0.
Dari hasil tersebut tentu ada beberapa evaluasi yang harus dilakukan oleh Bima Sakti.
Meski begitu, Diandra Diaz Dewari mengaku mendapatkan banyak ilmu dari uji coba tersebut.
Terlebih dirinya selalu masuk starting eleven di dua pertandingan timnas U-16 Indonesia.
Baca Juga: Bertemu Super Agen, Ryuji Utomo Siap Hijrah ke Liga Australia?
Ke depannya ia pun siap untuk memperbaiki penampilannya bersama timnas U-16 Indonesia.
"Alhamdulillah, selama di Dubai Andra selalu masuk line-up. Memang hasil di pertandingan enggak cukup memuaskan. Tetapi yang terpenting, Andra dan teman-teman lainnya dapat pelajaran berharga selama di sana," ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Selasa (27/10/2020).
Seusai alami kekalahan melawan UAE, Andra Diaz Dewari enggan untuk terlalu berlarut.
Justru sebaliknya, ia begitu termotivasi untuk mengikuti kegiatannya bersama timnas U-16 Indonesia.
Baca Juga: Tak Sekadar Jalani Pemulihan Cedera, Bagus Kahfi Dirumorkan Akan Dikontrak FC Utrecht
Pasalnya, lawannya nanti di Piala Asia U-16 mempunyai kekuatan yang tidak jauh dari UAE.
"Kualitas lawan di Piala Asia nanti tidak jauh berbeda dengan tim UAE kemarin, bahkan mungkin bisa lebih bagus. Tapi sekarang kami tahu kekurangannya apa saja, dan insya Allah kami tetap termotivasi untuk terus memperbaiki kekurangan itu," ungkapnya
Di turnamen tersebut, Indonesia bergabung di Grup D bersama Arab Saudi, China dan juara bertahan, Jepang.
Rencananya Piala Asia U-16 akan berlangsung pada awal tahun 2021 di Bahrain.
Baca Juga: Bambang Pamungkas Instruksikan Para Pemain Persija Latihan Mandiri