Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, menilai para pemain timnas U-19 Indonesia punya tugas berat untuk menunjukkan kualitasnya di Piala Dunia U-20 2021.
Timnas U-19 Indonesia telah menyelesaikan rangkaian panjang pemusatan latihan di Kroasia.
Seperti diketahui, Bagas Kaffa dkk sudah berada di Kroasia sejak akhir Agustus 2020.
Pemusatan latihan tersebut dimaksudkan sebagai persiapan jelang Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.
Baca Juga: Bek Sayap Tira Persikabo Banting Setir Jualan Minuman Thai Tea
Selama berada di Kroasia, Witan Sulaeman Cs menunjukkan perkembangan yang positif.
Mereka mampu meraih lima kemenangan dari 11 laga uji coba selama berada di negara yang jadi runner-up Piala Dunia 2018 tersebut.
Sementara enam laga sisanya dilalui dengan tiga kekalahan dan tiga hasil imbang.
Usaha para pemain timnas U-19 Indonesia untuk terus mempersiapkan diri jelang Piala Dunia U-20 2021 membuat legenda timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, menyampaikan pesan khusus.
Baca Juga: Fabio Quartararo Mengaku Mentok daripada Franco Morbidelli