Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan vs Sparta Prague - Jangan Tanya Ibrahimovic Ingin Main atau Tidak

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 29 Oktober 2020 | 21:10 WIB
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, melakukan sleebrasi seusai menjebol gawang Inter Milan dalam laga Sabtu (17/10/2020). (TWITTER.COM/SQUAWKAFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Keinginan pemain andalan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, untuk memperkuat timnya ketika melawan Sparta Prague merupakan hal yang tidak perlu dipertanyakan lagi. 

Klaim tersebut disampaikan oleh pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menjelang laga melawan wakil Republi Ceska, Sparta Prague

AC Milan bakal menjamu Sparta Prague di Stadion San Siro dalam matchday 2 grup H Liga Europa 2020-2021, Kamis (29/10/2020) atau Jumat pukul 00.55 dini hari WIB.

Stefano Pioli mengungkapkan bahwa dirinya tak akan bertanya pada Zlatan Ibrahimovic apakah sang pemain menginginkan tampil atau tidak. 

Baca Juga: AC Milan Vs Sparta Prague - Stefano Pioli Indikasikan Rotasi Besar

Pasalnya, Pioli meyakini bahwa bomber berusia 39 tahun itu selalu memiliki keinginan untuk bermain. 

Terlebih, Ibra sempat absen memperkuat Milan karena terjangkit virus corona. 

Akan tetapi, Pioli mengaku akan melakukan rotasi pemain demi mengantisipasi padatnya jadwal pertandingan. 

Juru taktik asal Italia itu pun mengatakan bahwa dirinya akan berdiskusi dengan Ibra tentang perubahan dalam tim. 

Baca Juga: Masih Tajam, Ibrahimovic Kini Raih Satu Rekor Elite di Liga Italia

"Saya tidak akan bertanya kepada Ibrahimovic apakah dia ingin bermain atau tidak," kata Pioli, dikutip BolaSport.com dari France 24. 

"Karena saya sudah tahu jawabannya."

"Akan ada perubahan, tapi saya tidak suka berbicara tentang pergantian pemain."

"Saya memiliki banyak pemain pemula dan saya akan menurunkan tim terbaik."

Baca Juga: Pelatih AC Milan Akui Paksa Zlatan Ibrahimovic Main 90 Menit Walau Kelelahan di Derby della Madonnina

"Jika saya bertanya kepada Ibra apakah dia menyukainya, dia akan selalu memberi tahu saya."

"Kami memiliki banyak pertandingan jadi saya membuat penilaian yang diperlukan."

"Kami memiliki pertandingan lain hanya dua setengah hari kemudian melawan Udinese," tutur juru taktik berusia 55 tahun ini menambahkan. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P