Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asisten Pelatih Timnas U-19 Indonesia Analisis Video Evaluasi Shin Tae-yong

By Rinaldy Azka Abdillah - Jumat, 30 Oktober 2020 | 11:45 WIB
Nova Arianto, mantan pemain Persebaya Surabaya dan timnas Indonesia yang kini melatih Lampung Sakti (japrit)

BOLASPORT.COM - Sepulang dari Kroasia, timnas U-19 Indonesia saat ini sedang diliburkan dari kegiatan.

Direncanakan para pemain timnas U-19 Indonesia akan kembali berlatih pada tanggal 4 November mendatang secara virtual.

Selain itu, pelatih kepala serta asisten lainnya yang berasal dari Korea Selatan diizinkan okeh PSSI untuk kembali ke negaranya terlebih dahulu.

Rombongan pelatih tersebut rencananya akan mulai kembali ke Indonesia pada pertengahan November.

Baca Juga: Surat dari Marc Klok Seusai Kompetisi Liga 1 2020 Ditunda sampai Awal Tahun Depan

Asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto, saat ini sedang pulang ke kediamannya.

Pada waktu libur berkegiatan, Nova Arianto mengaku banyak menghabiskan waktunya bersama keluarga.

Maklum saja, timnas U-19 Indonesia sebelumnya telah berada di Kroasia selama dua bulan.

Baca Juga: Kompetisi Liga 1 Ditunda hingga Awal Tahun 2021, Striker Borneo FC Legawa