Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebuah performa luar biasa dipertunjukkan striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, di Liga Inggris musim ini.
Sebagai striker, mencetak banyak gol sudah bukan prestasi mengejutkan bagi Harry Kane.
Sudah pernah menjadi raja gol Liga Inggris pada 2015-2016 dan 2016-2017, Harry Kane mempertahankan ketajamannya bersama Tottenham Hotspur musim ini.
Kane telah mencetak 5 gol dalam 6 penampilannya di Premier League 2020-2021.
Yang spesial dari performa Kane di divisi utama Liga Inggris musim ini adalah keandalannya dalam membuat assist.
Baca Juga: Cuma 33 Persen Menang, Andrea Pirlo Pelatih Terburuk di Juventus Sedekade Terakhir
Jumlah assist Kane saat ini malah lebih banyak dari golnya dengan telah mengemas 8 assist.
Banyaknya assist Kane telah memanjakan rekan setimnya di Tottenham Hotspur, Son Heung-min, yang kini sedang memimpin daftar pencetak gol terbanyak Premier League 2020-2021.
Son Heung-min telah 8 kali sukses menjebol gawang lawan.
Saat ini Kane sudah melewati rekor terbaiknya dalam satu musim Premier League di mana dia sebelumnya paling banyak membukukan 7 assist, yang terjadi pada musim 2016-2017.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Menang Terus di Kandang Lawan, Cadiz Naik ke Posisi 2
Dalam 5 penampilan terakhirnya di Premier League 2020-2021, yaitu menghadapi Southampon (4), Newcastle United (1), Manchester United (1), West Ham (1), dan Burnley (1), Kane selalu mengemas assist.
Kane jelas sedang berada dalam trek untuk memecahkan rekor assist terbanyak dalam satu musim Premier League.
Rekor tersebut masih dipegang oleh Thierry Henry (Arsenal 2002-2003) dan Kevin De Bruyne (Manchester City 2019-2020).
Kedua pemain tersebut sama-sama membukukan 20 assist dalam satu musim.
Musim lalu De Bruyne membutuhkan 35 penampilan di Liga Inggris untuk bisa mengemas 20 assist.
Sekarang dengan baru menjalani 6 pertandingan, Harry Kane telah hampir separuh jalan dari koleksi 20 assist.