Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic pernah menjalani pertandingan dengan hadapi bintang Manchester United, David de Gea dan Juan Mata.
Hal tersebut terjadi sepuluh tahun silam.
Tepatnya adalah ketika Marko Simic tegabung bersama timnas U-21 Kroasia.
Dalam sebuah pertandingan Kualifikasi Piala Eropa U-21 edisi 2011, Kroasia dihadapkan dengan Spanyol.
Sama-sama merupakan tim kuat, baik Kroasia dan Spanyol kala itu di isi oleh pemain-pemain muda yang berkualitas.
Baca Juga: Sengitnya Persaingan Garuda Select III, Ada Alumni Hingga Top Scorer Piala Soeratin U-15
Di tubuh Kroasia ada nama-nama seperti Dejan Lovren, Ivan Perisic, Ivan Rakitic hingga Mario Mandjukic.
Sementara di sisi Spanyol ada nama David de Gea, Juan Mata dan Bojan.
Dilansir BolaSport.com dari Soccerway.com, pertandingan antara Kroasia vs Spanyol terjadi pada 12 Oktober 2010.
Kala itu laga yang terlaksana di Stadionn Andelko Herjavec, Kroasia ini, Simic dkk harus mengakui keunggulan dari sang tamu.
Baca Juga: Takut Digugat Pemain, Pelatih hingga Sponsor, Arema FC Miliki Permintaan Khusus kepada PSSI
Kroasia kalah telak dengan skor akhir 0-3.
Gol Spanyol dicatatkan atas nama Alvaro Dominguez (67'), Adrian (89'), dan J Suarez (90').
Sementara itu dalam pertandingan ini, Marko Simic tidak turun dari awal pertandingan.
Pemain yang berposisi sebagai penyerang tersebut baru masuk pada menit ke-71.
Tepatnya SImic menggantikan posisi dari M Badelj.
Baca Juga: Live Match Pekan Ke-11 Liga Thailand - Klubnya Yanto Basna dalam Bahaya
Menghadapi kiper sekelas David de Gea, Simic tak mampu berbuat banyak.
Kehadiranya pun tidak merubah kedudukan.
Kroasia masih belum bisa memecahkan telurnya dan harus kalah 0-3.
Lebih lanjut lagi menariknya pada saat itu Spanyol dilatih oleh Luis Milla.
Seperti yang diketahui Luis Milla merupakan pelatih timnas Indonesia pada tahun 2017.