Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bagus Kahfi berbagi cerita kepada salah satu legenda Persija mengenai kapan waktunya akan pulih dari cedera dan kembali lagi ke lapangan.
Hal tersebut terjadi ketika Bagus Kahfi sedang berinteraksi dengan Hamka Hamzah yang sempat memperkuat Persija Jakarta cukup lama.
Interaksi antara Bagus Kahfi dengan Hamka Hamzah ketika mereka melakukan sesi live Instagram bersama pada 2 November 2020.
Dalam sesi live Instagram-nya itu, Bagus Kahfi membicarakan beberapa hal dengan Hamka Hamzah.
Salah satu yang menjadi topik perbincangan yaitu soal kondisi cedera yang dialami oleh Bagus.
Seperti diketahui, wonderkid Barito Putera tersebut mendekap cedera ankle ketika memperkuat Garuda Select menghadapi Reading U-18.
Dalam laga itu, Garuda Select bermain imbang 2-2 melawan Reading U-18 pada 2 Maret 2020.
Baca Juga: Terungkap, Satu Pemain Timnas U-19 Indonesia Dibidik Klub Inggris
Dua gol Garuda Select berhasil diborong oleh Bagus Kahfi, namun sayang dirinya harus menerima cedera yang cukup fatal dalam pertandingan tersebut.
Bagus pun harus memulihkan cederanya di Inggris dan belum dapat kembali pulang ke Indonesia hingga sampai saat ini.
Pemain yang berposisi sebagai penyerang tersebut menjalani pemulihannya di Lewin Sports Injury Clinic, Inggris.
Baca Juga: Mimpi Balik ke Persija, Sergio Farias Minta Satu Hal ke The Jak Mania
Lewin Sports Injury Clinic merupakan kepunyaan dari mantan fisioterapis Arsenal bernama Gary Lewin.
Pada 16 Oktober 2020, Bagus Kahfi dikabarkan telah sembuh dari cedera ankle yang dideritanya.
Kabar tersebut pun menjadi sinyal positif bagi Shin Tae-yong yang mungkin Bagus dapat menjadi amunisi baru timnas U-19 Indonesia nantinya.
Baca Juga: Jack Brown Ulang Tahun, Rekan Shin Tae-yong Berikan Wejangan
Meskipun dinyatakan sembuh, pemain berusia 18 tahun tersebut belum siap jikalau dipanggil timnas U-19 Indonesia untuk pemusatan latihan.
Bagus Kahfi masih ingin fokus memulihkan kondisinya hingga benar-benar fit dan siap bertanding di lapangan bersama.
Lantas, kapan kira-kira Bagus akan sembuh dan kembali ke lapangan ?
Baru-baru ini, hal tersebut dijawab oleh figur kelahiran Magelang tersebut dalam sesi Live Instagram bersama Hamka Hamzah, 2 November 2020.
Baca Juga: Klub Ini Bikin Calon Pemain Timnas Indonesia Asal Belanda Jatuh Cinta Tanah Air
Dalam Live Instagram tersebut, Hamka menanyakan kondisi dan kapan kemungkinan Bagus akan kembali ke lapangan.
Bagus Kahfi menceritakan kalau kini dirinya sedang rehabilitasi dan perkiraan akan kemungkinan dapat fit maksimal satu atau dua bulan lagi.
"Ini saya lagi rehabilitiasi di sini biar fit dulu. Ya paling satu atau dua bulan lagi maksimal. Pengennya main bola tanpa rasa sakit saja, ya doakan saja," kata Bagus Kahfi seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram Hamka Hamzah.