Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Minta Kemenpora dan KOI Atur Strategi dalam Pencalonan Tuan Rumah Olimpiade 2032

By Wila Wildayanti - Rabu, 4 November 2020 | 16:15 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali (Kemenpora)

BOLASPORT.COM - Seusai menggelar Rapat Terbatas (Ratas) bersama dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo memberi arahan ke Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Komite Olahraga Indonesia (KOI).

Dalam ratas Persiapan Pencalonan Indonesia sebagai Tuan Rumah Olimpiade 2032 tersebut Kemenpora dan KOI diminta segera membuat komite khusus.

Tak hanya itu, untuk persiapan menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 juga Kemenpora dan KOI segera mempersiapkan strategi.

Hal ini karena Indonesia masih dalam proses bidding dan harus bersaing pula dengan negara lain seperti Australia, Unifikasi Korea, India, China, Jerman, dan Qatar.

Baca Juga: Bandung Terlanjur Bikin Nyaman Pelatih Persib Robert Rene Alberts

Strategi dasar yang harus disiapkan terlebih dahulu tak lepas dari mempersiapkan berbagai proses bidding, menurut Menpora, Zainudin Amali.

"Presiden memberikan arahan untuk menyiapkan tim dalam komite khusus buat persiapan bidding tuan rumah olimpiade 2032, kedua adalah menyiapkan anggaran," kata Zainudin Amali seusai ratas, Rabu (4/11/2020).

"Dan ketiga mempersiapkan berbagai hal yang berkaitan dengan proses bidding dalam bentuk proposal atau feasibility studies yang harus disiapkan bersama KOI dan kementerian atau lembaga terkait," ucapnya.

Tak berbeda dari penjelasan Menpora, Ketua Umum KOI, Raja Sapta Oktobhari, mengatakan hal yang sama bahwa permintaan terkait proses bidding tersebut.