Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pulang ke Indonesia, Pemain Timnas U-19 Indonesia Fokus Urusi Bisnis

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 5 November 2020 | 19:45 WIB
Aksi gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, saat membela timnas U-19 Indonesia melawan Hong Kong pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2019). (GARRY LOTULUNG/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-19 Indonesia, Beckham Putra, mengisi waktu luangnya dengan fokus mengurusi bisnis clothing yang dimilikinya.

Pemain timnas U-19 Indonesia, Beckham Putra, telah kembali ke Indonesia sejak Selasa (27/10/2020).

Pemain muda Persib Bandung itu sebelumnya berada di Kroasia untuk mengikuti pemusatan latihan bersama skuad Garuda Nusantara.

Usai kembali ke Indonesia, Beckham Putra memiliki cukup banyak waktu luang.

Baca Juga: Penyebab Justin Gaethje Ditumbangkan Khabib Nurmagomedov pada UFC 254

Adik kandung Gian Zola itu mendapat jatah libur dari timnas U-19 Indonesia sebelum memulai pemusatan latihan virtual.

Beckham juga tidak memiliki agenda latihan bersama timnya karena Persib telah memutuskan untuk meliburkan seluruh agenda tim hingga Januari 2021.

Untuk mengisi waktu luang tersebut, Beckham memutuskan untuk fokus mengurus bisnis clothing yang dimilikinya.

Menurutnya, bisnis tersebut terinspirasi dari sang kakak, Gian Zola, yang juga menggeluti bisnis serupa.

Baca Juga: MotoGP Eropa 2020 - Valentino Rossi Ngotot Mau Tampil meski Yamaha Sudah Siapkan Pengganti