Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara pertanyakan bagaimana nasib aturan pembayaran subsidi untuk klub saat Liga 1 terhenti.
Persita Tangerang menerima apa yang jadi putusan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) soal Liga 1 2020/2021 yang bakal kembali bergulir Februari 2021.
Terkait keputusan tersebut, Persita Tangerang juga telah menerima surat dari PT LIB yang langsung ditanda tangani oleh Direktur Utama, Akhmad Hadian Lukita.
Dalam surat tersebut berisi putusan kompetisi dan juga pembahasan terkait subsisi atau hak komersial yang akan diberikan pada klub-klub Liga 1.
Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Inilah Pembalap Yamaha yang Belum Bermasalah
Seperti janji PT LIB sebelumnya, dalam hal itu disebutkan bahwa klub akan menerima subsidi sebesar Rp 800 juta pada musim ini.
Tetapi dalam masa tunggu dari bulan Oktober 2020 hingga Januari 2021, klub bakal menerima pembayaran sebesari 25 persen karena kompetisi mandek.
Ternyata keputusan tersebut sepenuhnya belum dipahami oleh klub-klub, salah satunya tim berjulukan Pendekar Cisadane.
I Nyoman Suryanthara mengatakan pihaknya masih binggung dengan pengumuman tersebut.