Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Luis Suarez memberikan komentarnya perihal peluang Lionel Messi bergabung ke Atletico Madrid andaikata meninggalkan Barcelona.
Luis Suarez meninggalkan Barcelona setelah dianggap surplus oleh Ronald Koeman sebagai pelatih baru klub yang bermarkas di Camp Nou tersebut.
Barcelona melepas Luis Suarez ke rival mereka langsung di Liga Spanyol, Atletico Madrid.
Kepergian Suarez ke Atletico Madrid mendapat kecaman keras dari beberapa pemain senior Barcelona, tak terkecuali Lionel Messi.
Baca Juga: Lazio vs Juventus - Tampil Apik, Si Nyonya Tua Andalkan Alvaro Morata
Lionel Messi dan Suarez memang sudah akrab sejak lama, jalinan persahabatan mereka bahkan melebihi sebagai tandem di lini depan.
Tak heran jika Messi begitu mengecam keputusan El Barca melepas penyerang Uruguay tersebut dengan cara yang tak pantas.
Di sisi lain, kepergian Suarez juga mendasari Messi untuk angkat kaki dari Barcelona.
La Pulga, julukan Messi, diketahui berhasrat pergi dari Barcelona pada musim panas 2020.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Pecundangi Eks Kiper Liverpool dengan Tumit, Juventus Melaju di Babak I
Messi sangat dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester City pada musim panas 2020, tetapi ia dan perwakilannya tidak bisa menemukan jalan keluar setelah klub memblokir langkahnya.
Pihak Barcelona menutup kepergian Messi dengan alasan harus ada klub yang bisa membayar klausul pelepasan senilai 700 juta euro (sekitar Rp 11,81 triliun).
Messi terpaksa bertahan di Barcelona dan menghabiskan kontraknya hingga akhir musim 2020-2021 dan masa depannya tetap tidak jelas.
Seiring pergantian presiden klub pasca mundurnya Josep Maria Bartomeu, klub diambang bangkrut dan pemotongan gaji pemain menjadi sebuah solusi.
Baca Juga: Patrick Bamford Sebut VAR Merusak Sepak Bola Usai Menganulir Golnya
Akibatnya, Messi tidak punya pilihan selain menyetujui penyesuaian gaji jika dia ingin memperpanjang masa tinggalnya di Camp Nou.
Tentu saja hal itu masih menjadi abu-abu bagi penyerang asal Argentina tersebut.
Terkait masa depan sahabatnya di Barcelona, Suarez pun angkat bicara.
Dirinya tidak berniat untuk memengaruhi Messi nantinya bergabung Atletico jika meninggalkan Barcelona.
Baca Juga: Pujian Mikel Arteta untuk Hector Bellerin yang Kian Apik Usai Cedera
Ia menyerahkan semua keputusan di tangan Messi seorang.
Di mana pun Messi bermain, Suarez akan selalu mendukungnya.
Andaikata pemilik Ballon d'Or enam kali itu mengikuti jejaknya, dengan senang hati Suarez menerimanya.
"Saya akan selalu mengatakannya, Leo cukup dewasa untuk membuat keputusan yang perlu dia buat sendiri," kata Suarez dikutip BolaSport.com dari AS.
Baca Juga: Cetak Gol di Der Klassiker, Erling Haaland Masih Merasa Kurang Tajam
"Saya tidak akan pernah mencoba memengaruhi apa yang dia lakukan, di mana pun dia senang, saya akan selalu mendukung untuk membuat keputusan itu terbaik untuknya."
"Jika pada titik tertentu pikiran itu muncul, maka dia harus mengatakannya dengan jelas bahwa saya akan sangat memuji dia soal pindah ke Atletico."
"Namun, sejauh menyarankan hal-hal baik kepadanya adalah sesuatu yang bisa saya lakukan."
"Saya pikir Leo sendiri yang harus melakukannya. Keputusan seperti itu dan di mana di bakal bahagia adalah pilihannya yang terbaik," pungkas Suarez.