Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Digilas Valencia 1-4, Rekor Kekalahan Terbesar Zidane

By Beri Bagja - Senin, 9 November 2020 | 09:00 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. (LALIGA)

BOLASPORT.COM - Zinedine Zidane merasakan salah satu kekalahan terbesarnya bersama Real Madrid saat dilumat Valencia.

Real Madrid tumbang di markas Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (8/11/2020).

Anak asuhan Zinedine Zidane menyerah dengan skor mencolok 1-4 walau sempat memimpin duluan lewat gol Karim Benzema.

Kekacauan di barisan pertahanan membikin Los Blancos kecolongan 4 gol dengan seluruhnya terjadi akibat kesalahan bek.

Valencia mencetak gol melalui hattrick tendangan penalti Carlos Soler dan satu gol bunuh diri Raphael Varane.

Jadilah skor akhir 1-4 melahirkan kekalahan paling telak yang dialami Real Madrid dalam asuhan Zidane.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Real Madrid Memalukan, Real Sociedad Kuasai Klasemen

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Dihukum 3 Kali Penalti dan Cetak Gol Bunuh Diri, Real Madrid Menangis di Mestalla

Dua kekalahan paling besar sebelumnya juga mereka alami dengan selisih 3 gol, masing-masing dari Barcelona pada 2017 dan Paris Saint-Germain pada 2019.

Ketika dihajar Barca di el clasico pekan ke-16 LaLiga 2017-2018, gol-gol sang rival dilesakkan Luis Suarez, Lionel Messi, dan Arturo Vidal.

Sementara itu, kekalahan dari PSG terjadi pada matchday 1 fase grup Liga Champions 2019-2020.

Dwigol Angel Di Maria dan lesakan penutup Thomas Meunier menaklukkan Madrid di Paris.

TWITTER.COM/SPORF
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos

Adapun seperti dikutip BolaSport.com dari data Mister Chip, kekalahan di Mestalla akhir pekan kemarin hanya kali kedua Madrid takluk dengan menderita 4 gol dari musuh.

Kejadian pertama muncul dalam perempat final Copa del Rey musim lalu saat Los Blancos digebuk Real Sociedad 3-4.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P