Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Bek Persik Kediri Tampil Produktif di Kompetisi Romania

By Abdul Rohman - Selasa, 10 November 2020 | 15:45 WIB
Pemain asal Australia, Ante Bakmaz, menjadi incara Madura United pada bursa transfer paruh musim 2019. (INSTAGRAM ANTE BAKMAZ)

BOLASPORT.COM - Mantan bek Persik Kediri, Ante Bakmaz tampil cukup produktif saat memperkuat klub barunya, ACSF Comuna Recea.

Sejak bergabung dengan ACSF Comuna Recea, Ante Bakmaz selalu dipercaya mengawal lini pertahanan tim.

Di lansir dari Transfermarkt.com, Ante Bakmaz tercatat tampil dalam lima pertandingan bersama ACSF Comuna Recea.

Dari lima pertandingan yang sudah dilakoni, Ante Bakmaz sudah berhasil menyumbangkan dua gol untuk ACSF Comuna Recea.

Baca Juga: Diprediksi Cedera Parah, Trent Alexander-Arnold Harus Absen 4 Pekan

ACSF Comuna Recea merupakan klub asal Romania yang berkompetisi di kasta kedua.

Pemain berusia 28 tahun itu bergabung dengan ACSF Comuna Recea pada September 2020.

Sementara itu, Ante Bakmaz memilih untuk pamit dari Persik Kediri karena khawatir dengan kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia.

Baca Juga: Tawa Renyah Valentino Rossi Saat Motornya Ngadat di Tengah Balapan

Padahal Ante Bakmaz tergolong sebagai pemain baru di Persik Kediri.

Ia bergabung dengan klub yang berjulukan Macan Putih itu pada Februari 2020.

Saat di Persik Kediri, Ante Bakmaz tampil dalam tiga pertandingan di Liga 1 tanpa mengemas gol maupun assist.

Sebelumnya, Ante Bakmaz juga pernah menjadi bagian dari skuad Madura united pada pertengahan musim 2019.

Baca Juga: Pulang Kampung, Bomber Persib akan Latihan dengan Pesepak Bola Brasil

Selama di Madura united, pemain bertinggi 188 cm itu tampil sebanyak 15 pertandíngan.

Di Madura united, Ante Bakmaz juga tidak mengoleksi gol ataupun assist.

Menariknya, torehan yang diraih Ante Bakmaz bersama ACSF Comuna Recea dalam hal mencetak gol.

Itu tidak pernah ia dilakukan saat membela Madura United dan Persik Kediri.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Kabar duka menghampiri salah satu penjaga gawang yang dulu sempat memperkuat Persija Jakarta, Daryono. Daryono, yang terakhir memperkuat Badak Lampung FC, dikabarkan meninggal dunia pada Senin (9/11/2020). Dalam perjalanan kariernya di Persija Jakarta, Daryono memulai kiprahnya bersama kelompok usia 21 tahun pada 2011. Baru pada 2012-2013, Daryono memulai kiprahnya bersama Persija Jakarta senior dan bertahan enam tahun. Di Persija, Daryono sempat menorehkan catatan manis dengan merengkuh treble winners alias tiga gelar. Selamat Jalan, Daryono. Semoga jasamu tetap terkenang dalam dunia sepak bola. (Mohon maaf atas kesalahan teknisnya, sudah kami perbaiki. Terima kasih Bolasporter yang sudah bantu mengingatkan) #turutberdukacita #daryono #badaklampungfc #persijajakarta #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P