Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bela Sungkawa Madura United Beserta Pemain kepada Kiper Badak Lampung

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 10 November 2020 | 22:00 WIB
Logo Madura United. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Madura United ucapkan bela sungkawa atas berpulangnya kiper Badak Lampung, Daryono, Senin (9/11/2020).

Hal itu diucapkannya lewat media sosial resmi Madura United.

Daryono sendiri dinyatakan meninggal usai mengidap komplikasi.

Sebelumnya Daryono sempat dirawat Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL), Lampung, namun akhirnya ia dipindahkan ke Jakarta.

Baca Juga: Cerita Adixi Lenzivio tentang Daryono Sebelum Sahabatnya Itu Menjadi Anggota TNI

“Keluarga besar Madura United turut berbela sungkawa atas berpulangnya Daryono, Kiper Badak Lampung. Semoga khusnul khatimah dan diterima segala amal ibadahnya. Amiin,” tulis Madura United seperti dikutip Bolasport.com di akun Instagramnya, Selasa (10/11/2020).

Selain itu, Penjaga gawang Madura United, Satria Tama turut mengucapkan hal senada.

Menurutnya, kabar meninggalnya Daryono cukup mengagetkan banyak pihak termasuk dirinya.

Baca Juga: Persebaya Kesal dengan PSSI dan PT LIB, Komunikasi Dinilai Buruk

Kiper bernomor punggung 88 itu mendoakan, semoga Daryono bisa mendapatkan tempat yang terbaik di sisi Tuhan.

“Tentu, ini kabar mengejutkan. Dia masih muda dan kiper terbaik juga di Indonesia. Semoga mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya, Amiin,” tuturnya.

Begitu juga dengan Bek Asing Madura United Jaimerson Xavier yang pernah setim di Persija Jakarta.

Baca Juga: Rahasia Persebaya Tak Pernah Absen Sumbangkan Pemain ke Garuda Selecct

Selama ini, Jaimerson Xavier mengenal sosok Daryono sebagai orang yang baik.

Ia berharap agar keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan kesabaran.

“Doa saya yang terbaik untuk Daryono. Saya pernah satu tim dengan dia. Dia anaknya baik. Keluarganya juga harus sabar,” ujarnya.

Baca Juga: Ambrizal Sedih Kehilangan Daryono Teman Sekamar Waktu di Persija

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kabar duka menghampiri salah satu penjaga gawang yang dulu sempat memperkuat Persija Jakarta, Daryono. Daryono, yang terakhir memperkuat Badak Lampung FC, dikabarkan meninggal dunia pada Senin (9/11/2020). Dalam perjalanan kariernya di Persija Jakarta, Daryono memulai kiprahnya bersama kelompok usia 21 tahun pada 2011. Baru pada 2012-2013, Daryono memulai kiprahnya bersama Persija Jakarta senior dan bertahan enam tahun. Di Persija, Daryono sempat menorehkan catatan manis dengan merengkuh treble winners alias tiga gelar. Selamat Jalan, Daryono. Semoga jasamu tetap terkenang dalam dunia sepak bola. (Mohon maaf atas kesalahan teknisnya, sudah kami perbaiki. Terima kasih Bolasporter yang sudah bantu mengingatkan) #turutberdukacita #daryono #badaklampungfc #persijajakarta #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P