Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyesalan PSG Usai Lepas Edinson Cavani dan Thiago Silva Cuma-cuma

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 11 November 2020 | 05:45 WIB
Momen kebersamaan antara Thiago Silva dan Edinson Cavani sewaktu masih sama-sama membela Paris Saint-Germain (PSG). (TWITTER.COM/14MK_22)

BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Leonardo, mengaku menyesal telah melepas Thiago Silva dan Edinson Cavani secara cuma-cuma pada bursa transfer musim panas 2020.

Kontrak Thiago Silva dan Edinson Cavani bersama Paris Saint-Germain (PSG) habis pada akhir musim 2019-2020.

Akan tetapi, baik Thiago Silva dan Edinson Cavani tidak disodori kontrak baru oleh pihak PSG.

Akibatnya, Thiago Silva dan Cavani dilepas secara cuma-cuma oleh juara bertahan Liga Prancis tersebut pada bursa transfer musim panas 2020.

Baca Juga: Ada Dua Pemain Ini, Manchester United Dinilai Sulit Jadi Juara Liga Inggris

Thiago Silva pergi ke London guna bergabung dengan Chelsea, sementara Cavani memutuskan bermain bersama Manchester United sebagai destinasi barunya.

Kepergian dua pemain senior milik PSG itu ke Liga Inggris memberikan dampak nyata terutama pada pencapaian awal musim mereka.

Badai cedera yang menerpa pasukan Thomas Tuchel memaksa pemain-pemain seperti Mauro Icardi, Neymar, dan Kylian Mbappe absen membela PSG di ajang Liga Prancis dan Liga Champions.

Kepergian Silva dan Cavani secara cuma-cuma berdampak pada hasil buruk di Liga Champions 2020-2021 dimana mereka takluk dari Man United dan RB Leipzig di fase grup.

Baca Juga: Man United Buka Peluang Pinjamkan Dean Henderson pada Januari 2021

Penyesalan besar PSG telah melepas dua pemain senior mereka itu diungkapkan langsung oleh direktur olahraga klub, Leonardo.

Leonardo menjelaskan timnya secara terpaksa melepas Thiago Silva dan Cavani secara cuma-cuma pada bursa transfer musim panas tahun ini.

TWITTER.COM/MUFCMPB
Penampilan perdana Edinson Cavani bersama Manchester United pada laga melawan Chelsea di Liga Inggris, Sabtu (24/10/2020).

Dirinya mengatakan bahwa manajemen klub mengalami krisis keuangan sehingga tidak mampu menawarkan kontrak baru kepada Silva dan Cavani.

Selain itu, Les Parisiens juga menginginkan regenerasi skuad mengingat usia Silva dan Cavani sudah menyentuh lebih dari 30 tahun.

Baca Juga: Juventus Ingin Buang Cristiano Ronaldo, PSG dengan Senang Hati Menampung

'Pada suatu saat, kita harus mengatakan "Apa yang akan kita lakukan?'," kata Leonardo dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.

'Kami telah berbicara dengan jelas bersama mereka. Itu adalah saat di mana kami tidak dapat memberikan apa yang mereka inginkan, yakni kontrak baru."

TWITTER.COM/LDNFOOTBALL
Bek baru Chelsea, Thiago Silva.

"Itu adalah masalah keuangan dan regenerasi yang begitu mendesak bagi klub."

"Untuk posisi pemain belakang sebagai contohnya, kami mengandalkan Marquinhos dan Kimpembe."

Baca Juga: AC Milan Siap Tikung Barcelona Demi Dapatkan Penyerang Buangan Man United

"Kami telah mengambil sebuah keputusan sulit dan bisa saja membuat kami melakukan kesalahan," ujar Leonardo menambahkan.

Thiago Silva dan Cavani sendiri tengah menikmati pengalaman baru mereka bersama klub barunya masing-masing.

Cavani baru saja mencetak gol perdananya untuk Setan Merah dalam kemenangan 3-1 atas Everton pada laga pekan ke-7 Liga Inggris.

Sementara itu, Thiago Silva juga tampil menjanjikan bersama Chelsea dengan membantu pertahanan tim menjadi kuat berkat lima catatan nirbobol dalam tujuh laga pertamanya sejauh ini.

Pemain asal Brasil itu juga mencetak gol pertamanya dalam kemenangan 4-1 Chelsea atas Sheffield United pada hari Sabtu (7/11/2020).

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P