Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Timnas U-19 Indonesia Bongkar Rahasia Timnya Jarang Cedera di Bawah Latihan Keras ala Shin Tae-yong

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 11 November 2020 | 11:00 WIB
Kiper PSIS Semarang, Yofandani Damai Pranata dipanggil ke timnas U-19 Indonesia (INSTAGRAM/@YOFANPRANATA)

BOLASPORT.COM - Kiper timnas U-19 Indonesia, Yofandani Damai Pranata, menjelaskan alasan dia dan rekan-rekannya jarang mengalami cedera meski diberi latihan keras ala Shin Tae-yong.

Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, terkenal sebagai pelatih yang punya kedisiplinan tinggi dalam mengasuh anak didiknya.

Dalam melatih timnas U-19 Indonesia misalnya, ada banyak berita yang mewartakan bahwa pelatih asal Korea Selatan itu sering memberikan porsi latihan dengan intensitas tinggi.

Shin Tae-yong dikenal sebagai pelatih yang suka menggembleng anak didiknya dengan latihan fisik tingkat tinggi guna meningkatkan stamina.

Baca Juga: Jika Batal Rekrut Pochettino, Man United Lewatkan Kesempatan Dilatih Manajer Kelas Dunia

Pola latihan tersebut memang sangat berguna dalam mengembangkan kualitas stamina dan permainan skuad Garuda Nusantara.

Namun di satu sisi, latihan dengan intensitas tinggi juga berisiko meningkatkan potensi cedera di antara para pemain.

Kiper timnas U-19 Indonesia, Yofandani Damai Pranata, lantas mengungkapkan rahasia dirinya dan rekan-rekannya tidak gampang cedera meski digembleng dengan latihan keras.

Menurutnya, kunci untuk menghindari cedera terletak pada pola makan, istirahat yang cukup, dan suplemen yang dikonsumsi selama pemusatan latihan.

Baca Juga: Legenda Man United Sebut Rumor Pochettino Lukai Solskjaer