Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicap Lionel Messi Baru, Paulo Dybala Disarankan Pergi dari Juventus

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 11 November 2020 | 22:10 WIB
Duet penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala. (TWITTER @JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Eks presiden Palermo, Maurizio Zamparini, menilai Paulo Dybala semestinya pergi dari Juventus lantaran dirinya adalah sosok Lionel Messi baru.

Masa depan Paulo Dybala di Juventus tengah menjadi perbincangan hangat dalam beberapa pekan terakhir.

Minimnya jatah bermain yang diberikan pelatih Andrea Pirlo untuk Paulo Dybala menjadi salah satu penyebabnya.

Pada awal musim 2020-2021, Dybala hanya bermain sebanyak 3 kali dari 7 laga yang telah dijalani Juventus di Liga Italia.

Baca Juga: Demi Finis 4 Besar Musim Ini, Man United Siap Lepas Paul Pogba dan 3 Pemain Lain

Kontrak Dybala sendiri masih berlaku hingga Juni 2022 dan Direktur Olahraga I Bianconeri, Fabio Paratici, telah menegaskan sang pemain bakal mendapat kontrak baru.

Akan tetapi, kondisi pemain 26 tahun tersebut yang jarang tampil di dalam line-up utama Andrea Pirlo bisa mengubah segalanya.

Bukan tidak mungkin Dybala meninggalkan Turin jika dirinya terus menerus menjadi pemain cadangan atau pelapis Cristiano Ronaldo.

Situasi yang dialami oleh Dybala rupanya dipantau oleh Maurizio Zamparini.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Liverpool, Thiago Alcantara Siap Merumput 10 Hari Lagi