Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah memperpanjang kontraknya hingga 2025, Marc-Andre ter Stegen ingin meraih banyak trofi bersama Barcelona.
Pada September 2020, Barcelona telah mengumumkan penandatangan kontrak baru keempat pemainnya.
Keempat pemain yang kontraknya diperpanjang oleh Barcelona adalah Marc-Andre ter Stegen, Gerard Pique, Clement Lenglet, dan Frenkie de Jong.
Adapun Marc-Andre ter Stegen yang diprioritaskan mendapat kontrak baru, diikat oleh Barcelona hingga Juni 2025.
Baca Juga: Georginio Wijnaldum Masih Ogah Jawab soal Masa Depan di Liverpool
Dalam kontrak barunya, kiper asal Jerman itu dilabeli klausul pelepasan senilai 500 juta euro (sekitar Rp 8,33 triliun).
Ter Stegen yang baru saja pulih dari cedera lutut merupakan salah satu dari sedikit kisah sukses transfer El Barca dalam beberapa musim terakhir.
Pemain berusia 28 tahun itu didatangkan dari Borussia Monchengladbach pada 2014 dan telah memenangi 12 trofi bersama klub termasuk 4 gelar Liga Spanyol , 4 trofi Copa del Rey, dan 1 trofi Liga Champions 2014-2015 .
Bagi Ter Stegen, Barcelona sudah seperti rumahnya sendiri sejak kedatangannya pada 2014.
Baca Juga: Dicap Lionel Messi Baru, Paulo Dybala Disarankan Pergi dari Juventus