Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mahmoud Eid Bercerita tentang Musim Perdana di Persebaya Surabaya

By Abdul Rohman - Kamis, 12 November 2020 | 12:30 WIB
Gelandang asing Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Arema FC pada semifinal Piala Gubernur Jatim 2020. (PERSEBAYA.ID)

BOLASPORT.COM - Penyerang Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, bercerita tentang musim perdananya bersama klub yang berjulukan Bajul Ijo.

Persebaya Surabaya menjadi klub pertama bagi Mahmoud Eid saat memutuskan untuk berkarier di Indonesia.

Mahmoud Eid menjadi bagian dari skuad Persebaya Surabaya sejak Januari 2020.

Pemain berusia 27 tahun itu mengaku musim perdana di Persebaya Surabaya sangat berkesan.

Baca Juga: Pemain Kroasia Diganti di Tengah Laga karena Positif COVID-19

"Yang pasti tiga bulan pertama adalah momen yang paling tidak bisa saya lupakan," kata Mahmoud Eid.

"Saya punya banyak momen yang indah bersama tim, suporter, dan semuanya," ujar pemain kelahiran Swedia.

Mahmoud Eid menambahkan dukungan suporter yang fanatik juga membuatnya takjub.

Musim pertama Mahmoud Eid bersama Persebaya Surabaya bahkan langsung dihiasi gelar juara.