Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Keturunan Siap Ikuti Pemusatan Timnas U-16 Indonesia

By Metta Rahma Melati - Jumat, 13 November 2020 | 19:10 WIB
Pemain anyar Persib U-16, Ronaldo Kwateh (kiri) dalam sesi latihan skuad Maung Ngora di Bandung. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Pemain keturunan yang dipanggil untuk pemusatan latihan timnas U-16 Indonesia mengaku siap.

Pemain tersebut adalah penyerang tim U-16 Persib Bandung, Ronaldo Joybera Kwateh.

Ronaldo Joybra Kwateh mengaku siap menjalani pemusatan latihan timnas U-16 Indonesia di bawah besutan Bima Sakti.

Sebelumnya, selama masa pandemi Covid-19, Ronaldo berlatih mandiri di Bantul.

Ia mengaku dalam kondisi prima untuk mengikuti pemusatan latihan.

Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong Beri Saran ke Pemain Baru Timnas U-19 Indonesia

 
"Puji Tuhan, saya dalam keadaan sehat dan kondisi terjaga dengan baik," ujar Ronaldo dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

"Saya siap mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia U-16 di Bogor nanti, " kata Ronaldo, Jumat 13 November 2020.

Ronaldo pun lebih mengutamakan persiapan secara mental untuk menjalani pemusatan latihan timnas U-16 Indonesia.