Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bawa Bhayangkara FC Juara, Tiga Pemain Langsung Jadi Polisi

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 14 November 2020 | 17:30 WIB
Logo Bhayangkara FC. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tiga pemain Bhayangkara FC U-18 diberikan sebuah hadiah istimewa karena berhasil membawa timnya meraih gelar juara Liga 1 U-18 2019.

Ketiga pemain Bhayangkara FC itu adalah Moch Naufal Aji Anggoro, Moch Rifky Ananta, dan Fait Alfin Rosadin.

Mereka akan mendapatkan kesempatan untuk menjalani pendidikan kepolisian di SPN Mojokerto, Jawa Timur.

Ketiga pemain itu mendapatkan reward karena telah bekerja keras dan berdedikasi membawa The Guardian berprestasi.

"Ini salah satu reward dari Bhayangkara FC atas prestasi mereka setelah membawa Bhayangkara FC U-18 juara Liga 1 U-18 2019," kata Manajer Bhayangkara FC U-18, AKP Priyo Santoso seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi klub.

"Mereka juga merupakan aset pemain Bhayangkara FC untuk masa depan," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Pemain Persib Ini Sempat Ingin Menyerah sebagai Pesepak Bola

Di sisi lain, pelatih Bhayangkara FC U-18, Dwi Priyo, berharap ketiga pemain itu tak cepat puas dengan apa yang diraih.

Mereka harus lebih bekerja keras dan membuktikan layak menerima kesempatan yang diberikan.

"Alhamdulillah semoga kelak anak-anak ini bisa menembus skuad Bhayangkara FC senior karena kemampuan mereka juga patut diperhitungkan."

Baca Juga: Persib Bandung Bangga Pemainnya Laris Manis di Timnas

"Mereka juga bisa punya peluang dipanggil ke tim nasional," tutupnya.

Bhayangkara FC sebelumnya memang gemar memberikan hadiah untuk menjadi polisi kepada pemainnya yang berprestasi.

Di tim seniornya saja banyak pemain yang tercatat sebagai anggota kepolisian seperti Putu Gede, M Hargianto, TM Ichsan, dan M Fatturachman.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P