Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UEFA Nations League - Diisolasi karena COVID-19, Mancini Melatih Via Telepon, Italia ke Puncak Klasemen

By Beri Bagja - Senin, 16 November 2020 | 09:40 WIB
Asisten pelatih Roberto Mancini di timnas Italia, Alberico Evani, menyelamati pasukannya setelah menekuk Polandia di partai UEFA Nations League, 15 November 2020. (TWITTER.COM/ROBYMANCIO)

BOLASPORT.COM - Timnas Italia naik ke puncak klasemen Liga A Grup 1 UEFA Nations League setelah menaklukkan timnas Polandia.

Tanpa dibimbing pelatih Roberto Mancini di pinggir lapangan, timnas Italia menghajar Polandia 2-0 di Stadion Citta del Tricolore, Reggio Emilia, Minggu (15/11/2020).

Gol penalti Jorginho (27') dan lesakan Domenico Berardi (83') melontarkan timnas Italia ke puncak klasemen Grup 1 untuk melompati Polandia.

Hasil ini layak diapresiasi lebih karena Gli Azzurri tampil dengan skuad seadanya.

Ada 21 pemain mereka yang tak bisa diikutkan lagi ke skuad lantaran problem cedera maupun COVID-19.

Posisi Mancini di pinggir lapangan pun digantikan asistennya, Alberico Evani.

Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Penalti Jorginho Tak Bisa Ditangkap, Italia ke Puncak Klasemen

Baca Juga: Rekor Yahud Italia: 20 Partai Tanpa Kalah, 15 Kali Menang, 2 Tahun Unbeaten

Baca Juga: Main 413 Kali bareng Lionel Messi, Javier Mascherano Resmi Gantung Sepatu

Evani menjalankan tugas itu pula saat Italia menggebuk Estonia 4-0 pada laga uji coba sebelumnya.